Sukses

Beauty

INSIDE HER COSMETIC BAG: Lala Karmela, Si Tomboy yang Gemar Makeup!

Next

inside her cosmetic bag

Coba lihat sosoknya, tubuh mungil yang rasanya tidak pernah lupa memeluk sang gitar setiap kali saat tampil menyanyi di suatu acara. Look deeper, lihat makeup yang digunakannya, pas dan tidak berlebihan. Untuk urusan makeup, terlebih jika makeup sendiri, Lala Karmela mengaku memang bukan tipe orang yang terlalu bereksperimen. Kami pun diberi kesempatan untuk melihat langsung deretan alat makeup yang dimiliki sang penyanyi solo dalam tas makeup yang selalu dibawanya kemana-mana. Here we go.

Dari beragam alat makeup ini, 5 item yang paling you can’t live without yang mana kira-kira?

Hmm, pertama eyeliner, selanjutnya eyeshadow dari Urban Decay Naked Palette 2, ketiga concealer, lalu maskara, dan terakhir blush on.

Nah, untuk eyeliner, lebih suka cair, pensil, atau gel?

Gel. Soalnya lebih awet dan pemakaiannya gampang pakai kuas. Nggak bleber. Nah kalau bicara teknik pemakaiannya, semua tergantung sama event yang aku datangi. Kalau malam, aku pakai eyeliner lebih tebal, kalau siang aku lebih memilih garisan yang biasa saja. Bagiku, eyeliner itu hukumnya wajib!

Kalau lipstik, suka matte, cream, atau glossy?

Lipstik lebih suka yang lebih matte soalnya menurutku glossy tuh agak annoying. Kelihatan berminyak. Aku tipe orang yang suka ngulum bibir jadi ngerasanya nggak enak aja gitu di bibir. Tapi aku lagi pengen banget coba beli lip color yang tekniknya dua kali pakai gitu. Pertama pakai warnanya, trus selanjutnya pakai yang gloss-nya. Then that’s it, it stays long on your lips.

Soal warna lipstik?

Aku suka banget dua warna lipstik, nude dan merah. Dua warna ini emang nggak pernah bosan dipakai. Nude itu warna yang lebih sering dipakai, but red is like my savior. Red Rose, it is!

Dare to try vampy lips?

Hmm.. those are nice, tapi kayanya itu lebih cocok ke kulit yang lebih fair deh soalnya kaya kelihatan lebih kontras gitu. Pernah coba untuk photoshoot gitu tapi the impact was not that wow-ing kaya layaknya di kulit orang-orang yang lebih putih. Mine goes well with the red lips.

 

Next: peep all the items!

Next

Nah, kalau dilihat lagi, ternyata brand makeup yang dimiliki Lala tidak terlalu beragam. Tampaknya Lala sudah jatuh cinta pada satu brand makeup kesayangannya. Ketika ditanya soal bagaimana pemilihan brand makeup yang akan dibeli, ini jawabannya. “Aku beli M.A.C soalnya memang produk-produknya cocok di aku. Coverage-nya juga bagus. Aku juga udah nyaman aja dari dulu sama warna-warna keluaran M.A.C,” jelasnya. Setelah diulik lebih jauh, ternyata produk-produk ini hasil dari rekomendasi sang makeup artist pribadinya.

Biasanya beli makeup atas rekomendasi orang atau lebih suka yang coba sendiri?

Untuk urusan makeup sih aku memang lebih banyak beli suatu produk atas kata apa orang sih. Soalnya kan aku juga bukan orang yang dari awal ngulik makeup banget, tapi baru-baru ini aja aku suka coba-coba. Lebih sering lihat di orang dulu sih, lihat warnanya bagus, baru aku tanya dia pakai apa.

Kalau lagi jalan-jalan keluar negeri, biasa beli makeup di sana?

Hmm.. kalau keluar negeri sih paling suka beli-beli makeup yang nggak ada di sini. Kaya aku sempet beli Korres pas di Korea karena katanya bagus, ya aku beli. Tapi lebih trial and error gitu sih. Cocok-cocokan, kadang cocok kadang nggak.

Saat beli makeup, mempertimbangkan harga juga?

Nah makeup yang cocok buat kulit aku memang quite expensive, jadi aku selalu get a second opinion. Jadi suka tanya orang dulu, ini bagus nggak sih. Atau lihat di muka orang dulu, baru nanya dia pakai apa. Jadi nggak sembarangan random beli because they’re quite expensive.

 

So, these are the beauty items inside Lala Karmela’s bag..

Mavala Nail Polish, M.A.C lipstick, M.A.C Studio Sculpt Foundation, Catrice Gel Eyeliner, Make Up For Ever Sculpting Kit, M.A.C Dazzleglass, M.A.C Eyeshadow, M.A.C Powder Blush, M.A.C Studio Careblend, Lancome Juicy Tubes, M.A.C Prep + Prime, M.A.C Strobe Cream, Helena Rubinstein Lash Queen Feline Blacks Mascara, Clinique City Block Sheer Oil-Free Daily Face Protector.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading