Jakarta Kolak Pisang
Kolak pisang yang memadukan kelembutan dan rasa manis alami dari buah pisang dengan kuah kolak yang nikmat biasanya disukai para perempuan yang memiliki kepribadian lembut dan ceria. Mereka juga adalah para perempuan yang ramah dan selalu memberikan perhatian terhadap orang-orang di sekelilingnya.
Advertisement
Karena itu, penyuka kolak pisang akan cocok menggunakan warna champagne, gold, kuning dan warna-warna yang memiliki undertone kekuningan. Paduan warna-warna ini di dalam sapuan riasan yang lembut akan membuat penampilan kamu terlihat cantik dan berbeda.
Kamu bisa memilih gaya dandanan yang terkesan nude dengan riasan warna keemasan ataupun kekuningan pada mata. Padukan dengan penggunaan bronzer pada pipi sehingga selain menonjolkan tulang pipi, kulit kamu akan terlihat sehat bercahaya. Pastinya, acara berbuka puasa jadi semakin terasa menyenangkan dengan tampilan dandanan ini.
Biji Salak
Untuk kamu yang paling suka akan biji salak yang kenyal dan gurih, kemungkinan kamu adalah seseorang yang memiliki aura sensualitas dengan kepribadian hangat dan berani tampil beda.
Karena itu, warna-warna hangat seperti oranye dan coklat akan tepat untuk mewakili kamu. Kamu bisa mencoba gaya dandanan dengan warna kecoklatan pada mata, peach pada pipi, dengan aksen oranye pada bibir. Atau, kamu bisa juga mewarnai rambut kamu dengan warna coklat tembaga yang seksi. Apapun pilihan kamu, pastinya kamu akan tampil memukau seperti Scarlett Johansson.
Buah Kurma
Buah kurma kaya akan vitamin dan memberikan energi yang luar biasa walaupun ukurannya mungil.
Bagi kamu yang memilih buah kurma sebagai makanan favorit untuk berbuka puasa, umumnya memiliki keribadian yang dewasa, percaya diri, dan pekerja keras. Karena itu, kamu akan cocok dengan warna-warna merah marun, ungu tua dan coklat tua.
Tidak semua bisa pantas dan percaya diri dengan lipstik warna burgundi. Tetapi ini tidak jadi masalah untuk kamu. Kamu akan tampil klasik dan percaya diri dengan riasan yang terfokus pada lipstik berwarna burgundi. Atau, kamu bisa mengalihkan fokus pada area mata dengan gaya smokey eyes warna keunguan, dipadu dengan bibir berwarna nude. Pastinya kamu akan terlihat mempesona!
Bagaimana, apa makanan favorit kamu untuk berbuka puasa? Are you ready to try your new look based on your favourite break fasting food?