Fimela.com, Jakarta Poppy Sovia akhirnya resmi menikah dengan sang kekasih Ahmad Gussaoki pada 24 Maret 2018. Sama seperti pengantin lainnya, saat hari bahagianya tersebut Poppy terlihat sangat cantik dan anggun mengenakan kebaya berwarna putih. Anggun? Ya, penampilan yang satu ini memang tak identik dengan penampilan Poppy Sovia sehari-hari.
BACA JUGA
Advertisement
Wanita kelahiran 23 September 1984 itu sehari-harinya memang dikenal sebagai wanita yang tomboy yang jarang terlihat menggunakan high heels. Nggak heran kalau dandanan Poppy di hari pernikahannya membuat pangling banyak orang, termasuk sang suami sendiri.
"Ya pangling pasti dan makeup-nya bagus, terus wardrobe-nya juga bagus, keren. Alhamdulillah pas banget sama karakternya Poppy juga," tutur Oki saat jumpa pers di Sport Center Alam Sutera, Tangerang Selatan, Sabtu (24/3).
Ngomongin soal dandanan Poppy Sovia yang ditubuhnya memiliki punya banyak tato ini memang nggak seperti wanita lainnya yang menggunakan makeup tebal. Ia lebih suka menggunakan makeup natural atau terkadang ia hanya mempertegas bagian matanya saja supaya terlihat lebih rock and roll.
Kali ini Bintang.com nggak akan membahas soal pernikahan Poppy Sovia, tapi kita akan membahas soal dandanan Poppy Sovia yang dulu dan sekarang. Ya, kalau dilihat dari dandanan pas nikah sih Poppy terlihat seperti wanita feminine yang sangat anggun dengan makeup yang sedikit tebal, bagaimana dengan gaya kesehariannya? Selengkapnya di bawah ini.
Advertisement
1. Poppy Sovia Jauh dari Makeup
Kalau soal rambut, sepertinya Poppy Sovia memang senang sekali bereksperimen, dari mulai panjang pendeknya rambut, hingga permainan warna rambut. Ia pernah mencoba berbagai warna rambut, bukan cuma warna-warna gelap, rambutnya pun pernah di cat pirang.
Soal gaya rambut, berbagai potongan sepertinya pernah dia coba, mulai dari bob, blonde pixie, bowl cut, sleek pixie, cropped bob, hingga classic bob, dan di awal-awal kemunculannya di dunia hiburan Tanah Air Poppy juga pernah terlihat berambut panjang lengkap dengan poni yang membuat dia terlihat imut banget lho.
2. Poppy Sovia Lebih Suka Tampil dengan Makeup Natural
Gaya tomboy, itulah yang akan ada di kepala kamu ketika mendengar nama Poppy Sovia disebutkan. Ya, seperti wanita tomboy lainnya, Poppy memang jarang terlihat menggunakan makeup tebal, tapi bukan berarti dia nggak makeupan sama sekali lho.
Poppy terlihat suka menggunakan makeup natural, penggunaan perona pipi yang sangat tipis serta lipstick nude atau soft pink menjadi andalan pemain film ‘Mengejar Mas-mas’ ini. Dari dulu sampai sekarang, soal makeup atau dandanan Poppy Sovia memang konsisten banget nih.Â
Advertisement
3. Permainan Eyeshadow Poppy Sovia
Meskipun lebih suka dandan natural, tapi bukan berarti Poppy Sovia itu anti sama yang namanya makeup penuh warna lho. Dibeberapa kesempatan ketika datang ke sebuah acara televisi Poppy juga sempat terlihat mengaplikasikan permainan eyeshadow pada bagian matanya.
Pink, blue dan silver adalah beberapa warna yang dipilih oleh Poppy untuk menghias bagian matanya supaya terlihat lebih indah. Hasilnya? Meskipun masih terlihat tomboy, tapi kali ini Poppy terlihat sangat mempesona. Dan pemilihan warna eyeshadow-nya juga cocok banget untuk warna kulit Poppy Sovia kok.