Fimela.com, Jakarta Untuk para perempuan, makeup menjadi salah satu hal wajib untuk dipakai ketika bepergian keluar rumah. Memakai makeup bisa membuat penampilan Anda menarik serta membuat wajah menjadi lebih segar. Apalagi makeup yang Anda pilih sesuai dengan kepribadian Anda sehari-hari.
BACA JUGA
Advertisement
Berbicara mengenai makeup, kali ini kita akan membahas makeup yang seperti apa sih yang biasa dipilih atau diaplikasikan oleh anak-anak kuliahan? Kalau bisa dibilang, usia rata-rata anak kuliahan sekitar 18-23 tahun, kebanyakan anak perempuan diusia segitu lebih suka memakai makeup yang seperti apa ya?
Setelah menanyakan ke beberapa anak-anak kuliahan mengenai makeup apa yang biasa mereka pakai, sudah mendapat kesimpulan bahwa anak-anak kuliahan zaman sekarang lebih suka dengan makeup natural yang simpel dan bisa membuat wajahnya lebih fresh serta awet muda. Pengin tahu nggak nih bagaimana komentar dan hasil wawancara redaksi Bintang.com dengan beberapa anak kuliahan mengenai makeup? Yuk, lanjut ke halaman berikutnya.
Advertisement
Makeup natural yang banyak dipilih anak kuliahan
Ada lima anak kuliahan dari berbagai macam kampus yang memberikan tanggapan mengenai makeup yang biasa mereka pilih,
Wardatul Hasanah (17 tahun), Universitas Muhammadiyah Jakarta, "Suka banget sama make up natural karena bisa tetap terlihat muda"
Dea Ananda (18 tahun), Universitas Muhammadiyah Jakarta, "Aku lebih suka make up yang natural karena lebih enak dilihat"
Elviana Roza (21 tahun). "Aku suka makeup natural, makeup ini membuat muka aku jadi glowing".
Lita Antasari (22 tahun), UPN Veteran Jakarta, "Lebih suka make up yang natural"
Tresty Gita (23 tahun), Universitas Persada Indonesia, "Lebih suka make up yg natural, yang penting keliatan seger aja nggak pucet"
Nah, bagaimana nih Girls, Anda semua setuju nggak nih kalau makeup natural lebih banyak dipilih karena dianggap lebih simpel dan membuat wajah segar? Nah, kalau Anda lebih suka makeup yang seperti apa?