Fimela.com, Jakarta Meski sudah dinobatkan sebagai Puteri Muslimah Indonesia 2017, masih ada saja netizen yang membahas perjuangan Syifa Fatimah mulai dari audisi. Syifa yang asal Jepara memang sedang melanjutkan studinya di Semarang. Dari Semarang, Syifa berangkat sendiri ke Yogyakarta, tempat berlangsungnya audisi Puteri Muslimah Indonesia 2017.
Saat itu, Syifa Fatimah mengenakan busana muslimah dominan warna merah dengan tas ransel di punggungnya, khas seperti anak kuliahan. Ia selalu menebar senyum kepada siapa saja yang menyapanya. Bahkan tidak jarang, gadis santun itu yang menyapa dahulu peserta audisi lainnya.
Advertisement
BACA JUGA
Melalui foto yang diunggah akun @drooney10 yang juga ikut dalam akun @syifafatimahlovers, terpampang sejumlah foto Syifa Fatimah sedang tersenyum di area audisi.
Seperti yang sudah pernah dituturkan Syifa Fatimah sebelumnya, usai mengikuti audisi Puteri Muslimah Indonesia 2017 di Yogyakarta, ia tidak lagi dipanggil pihak Indosiar. Bahkan saat fase karantina dimulai, Syifa sudah ikhlas jika memang tidak lolos ke babak selanjutnya.
Namun takdir berkata lain. Syifa Fatimah dipilih untuk menggantikan salah satu finalis yang mengundurkan diri. Datang saat fase karantina sudah dimulai, bukanlah hal yang mudah bagi Syifa untuk beradaptasi. Masalahnya, ia merasa sudah ketinggalan beberapa materi. Namun ia berusaha semampunya untuk mengejar ketertinggalan.
Hingga akhirnya ia pun melaju dan terus ke babak tiga besar di malam puncak. Syifa Fatimah kemudian dinobatkan sebagai Puteri Muslimah Indonesia 2017. Sebagai runner up pertama terpilih Tiara Sukmasari yang juga dinobatkan sebagai Puteri Muslimah Inspiring Beauty. Untuk runner up kedua, dinobatkan atas nama Salsabella Kanzu.