Sukses

Beauty

Syifa Fatimah Ungkapkan Keutamaan Ramadan

Fimela.com, Jakarta Besar di lingkungan pesantren membuat Syifa Fatimah, Puteri Muslimah Indonesia 2017 dapat mempelajari agama dari berbagai sumber. Hal itu pula yang membuat dirinya merasa tenang. Syifa memang dibesarkan dalam keluarga yang taat beragama, sehingga ia kerap memposting banyak hal untuk mensyiarkan agama Islam melalui media sosial.

Seperti halnya yang Syifa posting di akun instagramnya Sabtu (27/5/2017). Syifa memaparkan keutamaan Ramadan yang penuh berkah. Karena itu ia berharap umat muslim dapat menjalani Ramadan dengan sebaik-baiknya.

"Marhabban Ya Ramadan. Alhamdulillah puji syukur kita ditemukan kembali dengan bulan penuh berkah di tahun ini. Suka cita mari kita sambut dengan hati tulus dan amal yang baik," tulis Syifa Fatimah memulai postingannya.

"Beberapa amalan yang dianjurkan selama Ramadan adalah Taddarus Alquran, Salat Tarawih, serta menyegerakan berbuka dan mengakhiri waktu sahur. Hal ringan seperti ini saat Ramadan bisa jadi ladang pahala," tulis Syifa lebih lanjut.

 

Marhabban Ya Ramadhan Alhamdulillah Puji Syukur kita ditemukan kembali dengan Bulan penuh berkah di tahun ini. Suka cita mari kita sambut dengan hati tulus dan amal yang baik. Beberapa amalan yang dianjurkan selama bulan Ramadhan : 🌟 Taddarus Alqur'an. Ayat Alqur'an pertama kali turun di bulan Ramadhan, makanya Rasulullah lebih banyak membaca Alqur'an di bulan ini. 🌟 Shalat Tarawih. Abis buka perut kenyang, malam dikit ngantuk. Tapi kita harus luangkan waktu nih buat tarawih, ini salah satu keistimewaan Ramadhan kita harus memanfaatkan sebaik2nya. . 🌟 Menyegerakan Buka dan mengakhirkan waktu sahur. Hal ringan seperti ini, di Bulan Ramadhan bisa jd ladang pahala. . Selamat Menjalankan Ibadah Puasa. 😇 Mohon Maaf Lahir dan Bathin 😇 Pict by Mami @ritchiekotambunan #puterimuslimahindonesia2017 #puterimuslimahid

A post shared by SYIFA FATIMAH R. (@syifafatimah3) on

Postingan tersebut langsung mendapat respons dari followers di akun instagram @syofafatimah3.

Netizen membalas postingan Syifa Fatimah dengan mengucapkan selamat berpuasa bagi Puteri Muslimah Indonesia 2017 itu.

"Mohon maaf lahir batin ya Syifa kalau pernah ada salah. semoga Ramada tahun ini dilancarkan ibadahnya, aamiin," tulis akun @putrahariw.

"Mohon maaf lahir dan batin juga. Selamat menjalankan ibadah puasa ya, semoga lancar puasanya," tulis akun @nurulkamiiiilah.

Syifa Fatimah merupakan Puteri Muslimah Indonesia 2017 yang berasal dari Jepara, Jawa Tengah.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading