Fimela.com, Jakarta Kalau soal membeli makeup sudah pasti cewek memang jagonya. Nggak perlu menunggu makeup tersebut habis, pasti makeup yang lainnya sudah langsung dibeli. Ya, satu lipstik sepertinya kurang, dua lipstik pun tidak cukup, tiga? Kalau masih bisa membeli lipstik yang keempat rasanya tidaklah mengapa. Kira-kira begitulah cewek. Alhasil kini makeup pun menumpuk, bahkan makeup yang dibeli lima tahun lalu mungkin masih tersimpan dengan baik.
BACA JUGA
Advertisement
Bukan masalah kamu adalah orang yang apik, rapi, atau pun awet, tapi makeup tersebut memang tidak bisa disimpan terlalu lama. Kalau dijadikan koleksi dan tidak digunakan sih rasanya tidak masalah, yang masalah adalah jika makeup yang ternyata sudah kedaluwarsa tersebut masih kamu gunakan. Lalu kapan sih kamu harus membuang makeup-makeup tersebut? Temukan jawabannya dalam ulasan di bawah ini, seperti dilansir dari Cosmopolitan.
1. Kalau foundation sudah lebih dari satu tahun mending kamu pikir-pikir lagi untuk menggunakannya, apalagi jika tekstur foundation sudah mulai berubah.
2. Pressed Powder dan Blush On: 2 tahun. Kalau soal dua makeup ini kamu boleh bersyukur karena mereka memang bisa tahan lama.
3. Cream Blush: 12-18 bulan.
4. Lipstick, lipliner, dan lipgloss: 1 tahun. Nggak perlu menunggu 1 tahun, kalau lipstik kamu sudah terlihat kering dan memiliki perubahan tekstur dan aroma sebaiknya buang saja langsung.
5. Eyeshadow: 3-6 bulan. Kalau sudah enam bulan, sebaiknya eyeshadow jangan kamu simpan lagi.
6. Maskara: 3 bulan. Untuk mencegah infeksi mata, maskara yang sudah kamu pakai selama tiga bulan sebaiknya langsung diganti.
7. Eyeliner cair: 3-4 bulan. Selain harus diganti secara rutin, sebaiknya untuk mencegah kuman yang bisa menyebabkan infeksi mata, jangan pernah kamu berbagi eyeliner cair.
8. Pensil alis dan eyeliner: 1 tahun. Kalau berbahan dasar kohl memang lebih tahan lama kamu tinggal pintar-pintar menyimpannya saja. Supaya pensil alis dan eyeliner lebih tahan lama kamu harus menyimpannya di tempat yang kering.
Nah, sekarang kamu sudah tahu kan kalau sebaiknya jangan menyiman makeup terlalu lama. Makeup yang sudah kedaluwarsa tapi tetap kamu gunakan akan berakibat buruk untuk kulit.