Sukses

Beauty

3 Keajaiban Baking Soda yang Belum Banyak Diketahui

Fimela.com, Jakarta Kalau yang kamu tahu bahwa baking soda memang menjadi bahan tambahan untuk membuat kue memang benar sih, tetapi, sebenarnya ada banyak lagi manfaat yang bisa kamu dapatkan dari baking soda.

Seperti yang dikutip dari Cakrawalasehat, ada banyak manfaat yang bisa kamu temukan dari baking soda yang selama ini belum banyak diketahui orang. Hmm, apa saja sih manfaat baking soda itu? Berikut penjelasannya.

1. Memutihkan gigi. Untuk memanfaatkan baking soda sebagai produk alami yang mampu memutihkan gigi, kamu perlu menyiapkan bahan-bahannya yakni strawberry matang dan baking soda. Hancurkan satu buah strawberry matang dan campur dengan setengah sendok teh baking soda. Balurkan campuran kedua bahan ini pada gigi kamu dan biarkan tidak lebih dari lima menit. Sesudahnya bersihkan gigi, sikat, dan berkumur-kumurlah.

Ilustrasi gigi putih. (via: kusuka.com)

2. Mempercantik kuku. Perlu kamu ketahui kalau proses menicure pericure bisa menimbulkan infeksi. Ada baiknya kamu mencoba cara yang lebih aman dan ramah, yaitu menggunakan baking soda. Campurkan tiga sendok teh soda makan ke dalam satu gelas air, lalu aduk sampai lembut. Celupkan sikat kuku ke pasta tersebut, lalu gosokkan pada kuku dengan gerakan memutar. Terakhir bilas dengan air hangat.

Untuk mendapati kulit yang sehat dan cantik, kamu tidak perlu menggelontorkan banyak uang hanya untuk mendapatkan produk perawatannya. Cukup telusuri isi dapur dan buatlah racikan produk alami sendiri. Begitupun untuk memperoleh gigi, rambut, dan kuku yang juga perlu dijaga.

Ilustrasi Kuku

3. Memperindah rambut. Baking soda ternyata juga sering dipakai oleh sebagian wanita untuk memperindah rambutnya. Mungkin kamu selama ini megenal fungsi dari produk-produk rambut seperti serum dan hairspray. Kedua produk tersebut bisa membuat kulit kepala kotor. Bila tumpukan zat di kulit kepala dan rambut tidak segera dibersihkan, maka bisa merusak struktur rambut.

Untuk membersihkan penumpukan zat-zat dari pemakaian produk rambut, kamu pun bisa menambahkan satu sendok teh baking soda pada shampoo. Gunakan untuk keramas seperti biasa. Sesudahnya, kamu akan melihat perbedaan pada rambut, lebih bersinar dan mudah ditata.

Ilustrasi rambut berkilau. (via: perawatankulitwajah)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading