Sukses

Beauty

Manfaat masker kopi untuk kecantikan kulit

Fimela.com, Jakarta Kopi merupakan minuman populer yang menjadi favorit hampir semua orang. Kopi adalah 'teman ngobrol' yang baik dalam berbagai suasana, namun di luar itu kopi juga memiliki manfaat yang menakjubkan bagi kulit.

Kopi sudah banyak dijadikan bahan campuran dalam produk-produk kecantikan. Tentu saja hal tersebut bukan tanpa alasan. Kandungan dalam kopi dapat diandalkan untuk merawat kulit, di antaranya adalah kafein dan antioksidan.

Dua kandungan tersebut membantu mengurangi kerutan dan garis halus pada wajah, bahkan antioksidan secara khusus melawan radikal bebas dari matahari yang dapat merusak kulit. Dengan antioksidan yang kaya, kulit pun jadi lebih elastis.

Jangan takjub dulu. Masih ada manfaat lain yang bisa diberikan oleh kopi untuk kulit, yakni meredakan peradangan dan kemerahan pada kulit, mengurangi kantung mata dan lingkar hitam di sekitarnya, memperbaiki kerusakan akibat paparan sinar UV, meluruhkan sel kulit mati untuk kemudian membiarkan kulit beregenerasi, sampai menghilangkan selulit.

Cara termudah dan alami untuk mendapatkan seluruh manfaat dari Kopi  tersebut adalah dengan menjadikannya masker. Nah, dengan segudang manfaat masker kopi tersebut, tak perlu pikir panjang untuk membuat masker kopi sendiri di rumah!

Buat masker kopi sesuai kebutuhan kulit

Untuk kulit bersih dan halus

Aduk 1 sendok teh kopi bubuk dengan 1/2-1 sendok makan susu sampai mengental sempurna, lalu oleskan di wajah yang bersih. Diamkan 3-5 menit, kemudian pijat wajah dengan lembut. Diamkan lagi wajah selama 15-20 menit sampai masker di wajah mengering. Setelah itu, cuci dengan air dingin sambil pijat lembut wajah selama 1-2 menit untuk ekfoliasi sel kulit mati di wajah.

Campuran kopi dan susu akan membuat kulit lebih bersih dan halus. Jika kulit berjerawat, masker kopi ini juga akan mengurangi kemerahan dan peradangan pada kulit. Gunakan masker ini 2-3 kali seminggu untuk hasil maksimal.

Untuk kulit cerah

Campurkan 1 sdm kopi, 1 sdm kunyit, dan 1 sdm yogurt sampai mengental, lalu aplikasikan di kulit wajah yang bersih. Diamkan selama 20 menit sebelum dibilas dengan air biasa sambil melakukan pijatan ringan.

Vitamin C dalam kunyit akan mencerahkan kulit secara keseluruhan serta noda hitam di wajah. Kopi dan kunyit adalah kolaborasi sempurna untuk membentuk kolagen yang menjaga kulit tetap kencang. AHA dalam yogurt berguna mengurangi jerawat, mencegah keriput serta tanda penuaan lain, memberi nutrisi, serta membuatnya lembap.

 

Untuk kulit yang kencang

Siapkan 1 sdm kopi bubuk, 1 sdm madu organik, dan 1 sdm yogurt. Campur semua bahan dan oleskan ke wajah yang bersih, diamkan selama 10 menit. Saat membilasnya, gunakan air dengan suhu normal sambil memijat lembut selama 2 menit.

Ketiga bahan tersebut merupakan superfood yang ampuh membersihkan wajah dari sel kulit mati. Kopi dan yogurt memiliki antioksidan yang melawan tanda-tanda penuaan, serta mendorong proses regenerasi sehingga kulitpun selalu tampak muda. Sedangkan madu, berfungsi untuk sebagai pelindung kulit dari bakteri yang merusak kulit dan membuatnya tetap lembap.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading