Fimela.com, Jakarta Tubuh yang cepat lelah menjadi keluhan umum yang dirasakan perempuan saat kehamilan. Tapi sebagian ibu hamil justru ada yang mengalami insomnia meski sudah berupaya untuk tidur nyenyak. Padahal kebutuhan untuk bisa istirahat cukup dan tidur nyenyak sangatlah penting bagi ibu hamil.
Keluhan insomnia pada ibu hamil biasanya terjadi mulai masuk trimester ke-3. Dikutip dari buku 9 Bulan Menjalani Kehamilan dan Persalinan yang Sehat, penyebab ibu hamil mengalami insomnia terkati dengan metabolisme bayi dalam kandungan. Bayi hidup dalam kandungan selama 24 jam nonstop, dan begitu juga dengan metabolisme bayi. Proses metabolisme bayi tetap berlangsung meksi ibu sedang tidur. Hal inilah yang dapat memengaruhi kondisi yang dialami ibu pada malam hari.
Advertisement
BACA JUGA
Untuk mengatasi insomnia saat kehamilan, ada sejumlah tips yang bisa dicoba. Selengkapnya langsung simak keterangannya di bawah ini, ya.
1. Mandi Air Hangat
Mandi air hangat dan minum susu sebelum beranjak tidur bisa dilakukan untuk mengatasi insomnia. Tubuh yang lebih rileks akan membantu ibu bisa tidur lebih nyenyak. Sebaiknya hindari konsumsi obat tidur sebaba beberapa obat tidur akan melewati plasenta dan memengaruhi bayi.
2. Melakukan Relaksasi
Latihan relaksasi bisa bantu menenangkan pikiran. Dilansir dari medicalnewstoday.com, sebuah penelitian tahun 2015 dalam jurnal Obstetric Medicine menyebutkan bahwa meditasi bisa bantu mengatasi insomnia pada ibu hamil. Meditasi diyakini sebagai cara nonfarmakologis untuk mengatasi insomnia. Yoga juga bisa dilakukan untuk membuat tubuh dan pikiran lebih rileks agar bisa tidur dengan lebih nyenyak.
Advertisement
3. Bangun dari Tempat Tidur
Dilansir dari todaysparent.com, salah satu cara mudah mengatasi insomnia adalah dengan bangun dari tempat tidur. Saat merasa cemas karena tidak kunjung bisa terlelap memejamkan mata, cobalah untuk bangun dari tempat tidur dan melakukan sesuatu yang bisa menenangkan pikiran. Lakukan sesuatu selama 20 menit, lalu coba kembali ke tempat tidur. Saat pikiran sudah lebih rileks, biasanya akan lebih mudah tertidur.
4. Lakukan Olahraga sekitar 30 Menit Setiap Hari
Dikutip dari ncbi.nlm.nih.gov, sebuah penelitian tahun 2016 dari Pakistan Journal of Medical Sciences menyarankan olahraga sekitar 30 menit per hari pada 4-6 jam sebelum waktu tidur untuk mengatasi insomnia. Olahraga ringan seperti jalan kaki dan yoga pada siang hari atau sore hari bisa bantu ibu hamil mendapatkan tidur nyenyak dan berkualitas pada malam hari.
Bila kondisi insomnia sering terjadi dan membuat tubuh sangat tidak nyaman, segera periksakan diri ke dokter, ya. Jaga pola makan dan penuhi kebutuhan istirahat dengan baik agar kehamilan lancar.
#GrowFearless with FIMELA