Halo Ladies, memasuki akhir dari trimester kedua Anda bayi Anda akan terus berkembang semakin besar dan juga akan sedikit memberikan Anda perasaan tidak nyaman. Salah satu konsekuensi yang Anda dapatkan adalah munculnya konstipasi.
Ladies, pada usia kehamilan yang telah mencapai minggu ke dua puluh satu, Anda terancam akan mendapatkan konstipasi yang cukup berat jika Anda tidak mendapatkan asupan makanan sehat yang bisa mencegahnya. Beberapa wanita memang tidak mendapatkan konstipasi pada usia ini namun kebanyakan wanita hamil mengalaminya, jadi tidak ada salahnya Anda mencoba saran dari situs thebump.com untuk mengkonsumsi makanan makanan berikut ini:
- Makanan dari gandum akan membantu Anda mengurangi rasa kurang enak dari konstipasi
- Roti gandum dan juga bubur oats juga sangat disarankan agar Anda terhindar dari munculnya konstipasi saat hamil di usia pertengahan trimester kedua Anda
- Buah-buahan dan juga sayuran yang segar tanpa hadirnya pestisida atau racun lainnya efektif menurunkan rasa kurang enak saat konstipasi menyerang
Advertisement
Oleh: Yudha Yanuar A.
(vem/rsk)