Memasuki minggu ke-delapan kehamilan, sepertinya Bunda harus membeli Bra baru, karena ukuran payudara Bunda yang mulai membesar. Bunda bisa memilih Bra khusus untuk ibu hamil atau Bra biasa yang sesuai ukurannya dengan Payudara Bunda sekarang. Yang paling terpenting adalah kenyaman, jadi pilihlah Bra yang nyaman dipakai untuk aktivitas sehari-sehari
Selain membeli bra baru, ada beberapa list lain yang bisa bunda lakukan di minggu ke-delepan ini. Dilansir dari laman parents.com, Bunda bisa memulai untuk melakukan senam kegel secara rutin. Sepertinya sudah bukan rahasia lagi kalau senam kegel mempunyai banyak manfaat bagi Ibu hamil. Jadi tunggu apa lagi bun, anda bisa melakukan senam kegel sekarang.
Membuat jadwal untuk konsultasi ke dokter gigi. Ini merupakan saran penting yang bisa dijadikan reminder di minggu ke-delapan ini. Sebelum terjadi sesuatu yang tidak diinginkan pada gigi anda nanti, ada baiknya Anda melakukan konsultasi sejak dini.
Advertisement
Bunda bisa melakukan satu persatu tips-tips untuk minggu ke-delapan kehamilan ini untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Selain menjalankan tips-tips tersebut, menjaga kondisi fisik tetap menjadi kunci untuk menjaga kehamilan.
Oleh: Ratna Komala Dewi
(vem/rsk)