Beberapa ibu yang menyusui anak pertama mereka merasa masih kesulitan untuk menemukan posisi yang nyaman memberikan ASI pada buah hati mereka. www.womenshealth.govĀ merekomendasikan bantal untuk membantu Anda menemukan posisi menyusui yang nyaman bagi Anda dan bayi Anda. Yang dapat Anda lakukan dengan bantal tersebut adalah meletakkannya di bawah lengan, siku, leher, atau punggung Anda guna memberikan sokongan bagi ANda. Yang perlu Anda ingat adalah tidak setiap posisi yang Anda rasakan nyaman pada satu waktu juga akan terasa nyaman pada pemberian ASI berikutnya.
Terdapat beberapa macam cara untuk memberikan ASI pada bayi Anda tanpa membuat ada rikuh atau tidak nyaman. Pertama, Anda dapat menggedong biasa bayi Anda (cradle hold). Rangkul bayi Anda dengan menggunakan lengan Anda dengan memastikan bahwa seluruh badan bayi menghadap ke arah Anda. Jika bayi Anda berada di tangan kanan Anda, berarti bayi Anda akan meminum ASI dari payudara kanan Anda pula.
Posisi kedua dinamakan cross cradle dimana posisi bayi berada pada lengan yang berlawanan dengan payudara yang dia minum. Posisi ini sangat bermanfaat bagi bayi yang terlahir prematur atau bayi yang tidak mampu menyedot kuat ASI dari payudara ibu mereka.
Advertisement
Posisi selanjutnya disebut clutch yang sangat bermanfaat bagi ibu yang meimiliki payudara besar, atau puting datar atau menjorok ke dalam, atau ibu yang melahirkan lewat oprasi sesar. Telentangkan bayi Anda dengan posisi kepala setinggi puting dan sokong kepala bayi Anda dengan menggunakan telapak tangan yang berada di dasar kepala.
Posisi terakhir, yaitu tidur miring, sangat berguna bagi ibu yang melahirkan secara sesar dan memerlukan istirahat yang banyak.
Penulis: Ratih Kristianasari
(vem/sfg)