Ladies, kita pasti sudah sering mendengar bahwa buku adalah jendela dunia. Buku adalah salah satu cara kita mendapatkan banyak ilmu dan pengetahuan. Budaya membaca ini memang sangat penting dan biasanya dimulai dari anak-anak. Seorang pustakawan wanita dari Australia mempunyai cara unik untuk mengajak anak-anak agar mereka mulai membaca dan mencintai budaya membaca.
Dilansir dari yahooshine, seorang pustakawan dari Australia bernama Susan Scatena, baru-baru ini membacakan dongeng kepada seekor ayam. Hal ini lakukan oleh Susan untuk memenuhi janjinya kepada anak-anak Australia tentang budaya membaca. Susan yang saat itu bekerja pada Queens Libraries berjanji bahwa akan membacakan seekor ayam jika 300 anak mengikuti program membaca yang diadakan perpustakaan ini. Acara ini sendiri ramai didatangi anak-anak dan mereka sangat tertarik dengan hal ini.
Advertisement
Program ini diadakan pada musim panas pada saat sekolah menjalani libur panjang. Ada beberapa penelitian bahwa anak yang banyak membaca buku pada saat musim panas akan memperoleh nilai yang lebih bagus pada saat sekolah. Selain itu membaca sangat bagus untuk anak-anak. Pengetahuan mereka akan semakin bertambah dan juga bisa memperbaiki nilai akademik mereka.
Beberapa waktu lalu, Susan sudah memenuhi janjinya untuk membacakan cerita kepada seekor buaya. Ini juga dilakukan dalam rangka dalam rangka hal yang sama. Susan tidak sendirian, beberapa pustakawan ikut membantu dirinya dalam melaksanakan program ini. Tantangan merekapun bermacam-macam dan unik namun tujuan mereka satu yaitu mengajak anak-anak untuk tidak berhenti membaca walaupun sedang libur sekolah.
Saat ini sudah ada 344 orang anak yang mendaftar untuk mengikuti program ini, dan total ada 4.595 buku yang dibaca sepanjang musim panas ini. Hal ini merupakan pencapaian yang luar biasa karena sudah melebihi target awal. Nah ladies, jangan lupa untuk banyak membaca ya.
(vem/sir)