Sukses

Entertainment

Main di Film Legendaris, Prilly Latuconsina Bikin Bangga Orangtua

Fimela.com, Jakarta Aktris Prilly Latuconsina kembali menunjukkan kemampuan aktingnya dalam sebuah project film layar lebar. Yang menarik, tak hanya untuknya secara personal, di project kali ini Prilly pun sukses membuat bangga kedua orangtuanya.

Ya, perempuan 26 tahun itu didapuk dalam sebuah project remake salah satu film drama remaja legendaris berjudul Gita Cinta Dari SMA. Menurutnya, saat pertama kali memberitahu orangtuanya jika ia terpilih memerankan karakter Ratna, respon tak biasa langsung diperlihatkan orangtuanya.

"Ini sebuah kehormatan buat saya, saya ada d isini bangganya dua kali lipat. Ini tontonan mamah saya, ngefans banget sama Rano Karno dan ibu Yessi Gusman. Pas aku dapet tawaran untuk jadi Ratna di Gita Cinta Dari SMA, 'papa seneng banget dan bangga banget kamu bisa sampai kayak gitu'," ungkap Prilly Latuconsina di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, belum lama ini.

"Untuk tahu anaknya main jadi Ratna itu sebuah kebanggaan buat mereka (orangtua). Sempet ada schedule bentrok, 'pokoknya papa gamau tau gimana biar acaranya biar nggak bentrok'. Sampai saya sakit pun mereka nyuruh tahan aja, tahan demi film gita cinta," lanjutnya kemudian.

Bangga

Memang, sebelumnya film Gita Cinta Dari SMA sempat sangat populer saat dirilis tahun 1979 dan dibintangi oleh Rano Karno dan Yessi Gusman. Prilly menyebut jika ayah dan ibunya sangat antusias ketika mendengar dirinya terpilih sebagai pemeran utama di film produksi Starvision tersebut.

"Entah bapak saya bias atau apa, sampai papaku nangis. Kaget juga liat dia suka film remaja. Saya bangga karena orangtua bangga saya bisa perankan karakter Ratna yang legendaris. Saya senang banget bisa dapat kesempatan ini, karena saya juga bisa berkarya untuk mama dan papa saya," terangnya.

Tetap Relate

Dalam film yang rencananya dirilis pada 9 Februari 2023 mendatang, Prilly Latuconsina akan beradu akting dengan bintang muda, Yesaya Abraham sebagai Galih. Selain itu, beberapa nama lain yang juga turut ambil bagian di dalamnya yaitu Dewi Gita, Putri Ayudya, Dwi Sasono, dan Unique Priscilla dan beberapa bintang muda.

Prilly Latuconsina lantas menegaskan meski diangkat dari cerita lawas, namun film Gita Cinta Dari SMA tetap memiliki korelasi dengan kehidupan jaman sekarang.

"Karena jatuh cinta pertama kali dan pacaran SMA itu pacaran paling indah, nah sampai sekarang juga anak-anank masih alamin apa yang Ratna alamin, jadi Gen Z bisa banget relate sama film ini. Semoga bisa hadirkan gambaran baru yang buat mereka relate sama perasaan mereka," pungkasnya.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading