Sukses

Entertainment

Avatar Akan Keliling Dunia di Tahun 2016

Fimela.com, Jakarta Film 'Avatar' menjadi fenomenal karena ceritanya yang tak biasa. Manusia yang berwarna biru di sekujur badannya menjadi ikonik untuk film produksi 20th Century Fox ini. Tahun 2016, Avatar akan berkeliling dunia mengadakan pameran.

Pameran 'Avatar' direncanakan akan dimulai pada musim gugur 2016 mendatang. Global Experience Specialist bekerja sama dengan 20th Century Fox Consumer Products akan menciptakan pameran dengan konsep Avatar. Dunia Avatar akan sangat terasa dan melekat di pengunjung yang datang.

Avatar akan keliling dunia di 2016. Foto: via deadline.com

Seperti dilansir The Hollywood Reporter, pihak rumah produksi telah mengumumkan secara resmi tentang pameran Avatar. "Ini akan diciptakan secara menakjubkan dan menciptakan dunia dari Padora yang mendeskripsikan film ini". Pengumuman yang telah diutarakan rumah produksi ini tidak serta merta memastikan dimana saja pameran akan dilakukan. Bagaimana pameran akan dilakukan pun tidak dijelaskan secara rinci. 

Sutradara 'Avatar', James Cameron telah berkonsultasi untuk pameran kepada produser Lightstorm Entertainment John Landau. "Membawa dunia dari Padora ke kehidupan nyata dan membandingkannya dengan kehidupan nyata kita. Pameran Avatar nanti akan membawa kita pada cerita baru dan nyata," ucap presiden 20th Century Fox, Jeffrey Godsick.

Avatar akan keliling dunia di 2016. Foto: via hdwallpaperscool.com

Pada pameran Avatar tersebut, pengunjung nantinya dapat berkeliling selama 45 menit dan menyaksikan dunia Avatar. Pameran Avatar ini sebagai salah satu langkah promosi yang dilakukan rumah produksi untuk menyambut sekuel selanjutnya. Film 'Avatar' yang rilis 2009 lalu telah berhasil meraup pendapatan 2,8 miliar USD di seluruh dunia. Rencananya akan muncul lagi tiga sekuel dari Avatar yang rilis pada 2017, 2018, dan 2019.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading