Pesona Good Looking Kiran Seegers, Cucu Presiden Soekarno yang Ada di Belanda

Nabila Mecadinisa Diperbarui 23 Jan 2025, 09:00 WIB
Putra dari Kartika Sari Dewi Soekarno ini memiliki sisi menarik yang tidak hanya terpancar dari kegantengannya, tetapi juga dari dedikasinya dalam berbagai kegiatan mulia. (Foto: Instagram @kartikasoekarnofoundation)
Kiran turut melanjutkan semangat perjuangan keluarga besarnya melalui keterlibatan di bidang pendidikan dan lingkungan. Kehadirannya dalam acara-acara penting selalu menjadi pusat perhatian, terutama saat tampil dengan gaya yang memukau dan berkarisma. (dok. Instagram @triawanmunaf)
Kiran Seegers dikenal aktif dalam berbagai kegiatan sosial yang memiliki dampak positif bagi masyarakat. Salah satu peran utamanya adalah di Kartika Soekarno Foundation, yayasan yang fokus pada pendidikan anak-anak kurang mampu.(Foto: Instagram @kiran_s44g4rs)
Kiran juga turut serta dalam aksi Sungai Watch, sebuah gerakan pelestarian lingkungan yang bertujuan untuk menjaga kebersihan sungai. . (dok. Instagram @kartikasoekarnofoundation/https://www.instagram.com/p/C5ls352t1R-/)
Salah satu momen yang menarik perhatian adalah saat Kiran tampil dalam sebuah pesta dengan mengenakan setelan jas hitam. Ia terlihat serasi berfoto bersama seorang perempuan bernama Angelina Jordana. (Foto: Instagram @lascasasreales)