Kulit Tubuh Prima dengan Perawatan Tubuh Asal Brasil

Nabila Mecadinisa diperbarui 13 Jan 2025, 08:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Perawatan kecantikan tak hanya fokus pada area wajah. Perawatan tubuh juga harus diperhatikan untuk capai kondisi cantik yang prima. Salah satu merek perawatan tubuh yang dicintai di dunia adalah Sol de Janeiro. Merek body care asal Brasil ini dikenal dengan wewangian yang memikat serta produk perawatan kulit yang menutrisi kulit tubuh. 

Kini, Sol de Janeiro hadir di Indonesia. Sahabat Fimela bisa menemukan produk-produk Sol de Janeiro di Sephora secara online maupun offline. Didirikan pada tahun 2015, Sol de Janeiro mengambil inspirasi dari kehangatan, semangat, dan keceriaan budaya Brasil. Filosofi merk ini berpusat pada perayaan cinta diri dan penerimaan terhadap kecantikan unik setiap individu. 

 

2 dari 3 halaman

Aroma dan tekstur mewah

Sol de Janeiro, jenama kecantikan yang dikenal dengan produk perawatan tubuh asal Brasil, kini hadir di Indonesia.

Dengan produk pemenang penghargaan yang menggabungkan tekstur mewah, formulasi yang terbukti secara klinis, dan aroma yang memikat, Sol de Janeiro telah menjadi favorit global bagi mereka yang mencari solusi perawatan diri yang efektif dan memanjakan. Dari mentega yang melembabkan hingga teknologi perawatan kulit mutakhir, komitmen merek ini terhadap kualitas dan inklusivitas tercermin dalam setiap produknya.

Di jantung koleksi Sol de Janeiro terdapat produk ikonisnya yang paling terkenal: Brazilian Bum Bum Cream, krim tubuh yang cepat meresap dan diperkaya dengan Guaraná, Cupuaçu Butter, Açaí Oil, dan Coconut Oil. Terkenal karena kemampuannya untuk mengencangkan, menghaluskan, dan melembabkan kulit secara mendalam, krim favorit ini meninggalkan kilau lembut dan aroma khas Cheirosa ’38 dari merek ini, perpaduan yang menggoda antara pistachio dan salted caramel.

 

3 dari 3 halaman

Untuk rayakan setiap aspek diri

Sol de Janeiro, jenama kecantikan yang dikenal dengan produk perawatan tubuh asal Brasil, kini hadir di Indonesia.

Lebih dari sekadar merek kecantikan, Sol de Janeiro didedikasikan untuk merayakan setiap aspek diri Anda. Dari rangkaian ikonis yang terdiri dari Brazilian Play Moisturizing Shower Cream-Gel, Bom Dia Bright™ Clarifying Body Wash, Bum Bum Body Scrub, Bom Dia Body Scrub, Brazilian Bum Bum Cream, Beija Flor™ Elasti-Cream, Delicia Drench™ Body Butter dan Perfume Mists, masing-masing dirancang untuk memberikan pengalaman sensorial sekaligus menutrisi kulit dan rambut dengan bahan-bahan terbaik. 

Dengan tambahan bahan kaya nutrisi seperti cacay oil, kolagen vegan, dan murumuru butter, produk-produk Sol de Janeiro dirancang untuk memanjakan dan memberdayakan. Sol de Janeiro telah diluncurkan pada bulan Desember 2024 di Sephora Indonesia, baik di toko maupun online, menghadirkan pengalaman kecantikan yang didambakan langsung ke rumah. Bersiaplah untuk bersinar!