Fimela.com, Jakarta Rio Haryanto resmi menikahi Athina Papadimitriou setelah ijab kabul pada Kamis (5/12/24). Akad nikah keduanya pun digelar dengan adat Betawi modern.
Mantan pembalap Formula 1 ini memberikan Maskawin terdiri dari logam mulia seberat 5 gram dan 12 gram serta uang tunai sebesar 2.024 dolar AS, yang setara dengan sekitar Rp32 juta.
Setelah akad nikah yang disaksikan oleh Sandiaga Uno yang merupakan om dari Athina, resepsi pun digelar pada sore harinya. Resepsi kembali mengusung adat Betawi modern.
Tidak seperti akad nikah yang hanya dihadiri keluarga dan kerabat dekat saja. Saat resepsi tamu undangan pun dari berbagai lapisan, dari pejabat hingga artis.
Carissa Puteri pun jadi salah satu tamu resepsi Rio Haryanto dan Athina. Bagaimana tampilannya? Yuk intip