Adelle Jewellery Rayakan Ulang Tahun Ke-11 dengan Pameran Perhiasan Imersif dan Flying Fish Show

Hilda Irach diperbarui 22 Nov 2024, 13:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Dalam perayaan ulang tahun ke-11, Adelle Jewellery menghadirkan pengalaman unik melalui pameran perhiasan imersif bertajuk Adelle Universe. Acara ini berlangsung dari Oktober hingga Desember 2024 di beberapa kota di Indonesia, dengan puncak perayaan di Jakarta, Surabaya, dan Medan.

Mengusung tema "Adelle Universe," pameran ini membawa pengunjung menjelajahi dunia imajinatif yang terbagi dalam elemen daratan (Land) dan laut (Sea). Koleksi perhiasan seperti Mon Chérie, Ivy, dan Wheat Field merepresentasikan keindahan daratan, sementara koleksi Goddess of the Sea menghadirkan pesona dunia bawah laut.

2 dari 6 halaman

Pameran di Jakarta: Perjalanan Menjelajahi Semesta Adelle

Rayakan 11 tahun, Adelle Jewellery menggelar pameran perhiasan imersif “Adelle Universe”. [Dok/Adelle Jewelry].

Di Jakarta, pameran berlangsung di Central Park dari 20 hingga 24 November 2024. Pengunjung diajak masuk ke berbagai zona interaktif dan imersif, seperti:

  • Explorers Cockpit: Simulasi perjalanan luar angkasa yang membawa tamu menjelajahi Adelle Universe untuk menemukan berlian Eternal Flame.
  • Land & Sea Discovery: Koleksi terbaru Goddess of the Sea dipresentasikan melalui teknologi LED dan projection mapping, menciptakan pengalaman visual yang memukau.
  • Diamond Cave: Zona ini mengedukasi pengunjung tentang parameter berlian Eternal Flame. Mereka yang berhasil menyelesaikan misi mendapatkan blind box berisi hadiah gelang emas.
  • Snapshot Station: Booth foto berteknologi AI yang memungkinkan pengunjung mengenakan kostum luar angkasa untuk pengalaman unik.
  • Mission Game Zone: Area permainan claw machine dengan kesempatan memenangkan merchandise eksklusif.
3 dari 6 halaman

Flying Fish Show: Pertunjukan Perdana di Indonesia

Rayakan 11 tahun, Adelle Jewellery menggelar pameran perhiasan imersif “Adelle Universe”. [Dok/Adelle Jewelry].

Salah satu daya tarik utama adalah Flying Fish Show, di mana ikan-ikan “melayang” dengan anggun di udara, menciptakan pertunjukan yang memukau. Pertunjukan ini dapat dinikmati setiap pukul 4 sore dan 7 malam selama acara berlangsung.

4 dari 6 halaman

Kolaborasi Fashion dan Kuliner

Rayakan 11 tahun, Adelle Jewellery menggelar pameran perhiasan imersif “Adelle Universe”. [Dok/Adelle Jewelry].

Sebagai pembuka acara di Jakarta, desainer Wiki Wu mempersembahkan koleksi Tides, busana yang terinspirasi dari pasang naik air laut. Perhiasan Goddess of the Sea dari Adelle dijahit langsung ke dalam busana, menciptakan harmoni antara dunia fashion dan perhiasan.

Selain itu, Adelle bekerja sama dengan Monsieur Spoon untuk menghadirkan menu eksklusif, termasuk cromboloni viral, yang tersedia hanya selama pameran.

5 dari 6 halaman

Promo Spesial dan Program Loyalitas

Rayakan 11 tahun, Adelle Jewellery menggelar pameran perhiasan imersif “Adelle Universe”. [Dok/Adelle Jewelry].

Adelle Jewellery juga menawarkan promo menarik, termasuk Mystery Box dengan hadiah seperti iPhone 16 Pro dan liburan ke Maldives. Anggota program Adelle Royalty Member dapat menikmati manfaat baru, seperti layanan VIP bandara dan voucher eksklusif untuk belanja dan spa.

6 dari 6 halaman

Perhiasan dengan Kualitas dan Cerita

Rayakan 11 tahun, Adelle Jewellery menggelar pameran perhiasan imersif “Adelle Universe”. [Dok/Adelle Jewelry].

Adelle mempersembahkan koleksi Mon Chérie, perhiasan pertama di Indonesia yang menggunakan berlian pink langka. Bersama Goddess of the Sea dan koleksi daratan lainnya, Adelle menonjolkan perpaduan keindahan alam dengan nilai feminin.

Melalui Adelle Universe, Adelle Jewellery tidak hanya merayakan momen spesialnya, tetapi juga mengajak pengunjung untuk merasakan pengalaman yang unik dan edukatif tentang keindahan berlian.