Fimela.com, Jakarta Halloween biasanya dirayakan setiap tanggal 31 Oktober dengan mengenakan berbagai kostum menarik. Kostum pun tidak hanya menyeramkan, melainkan sesuai kreativitas.
Di Indonesia memang tidak terlalu ramai merayakan Halloween. Namun beberapa selebritis tanah air turut serta memeriahkan Halloween dengan mengenakan berbagai kostum menarik.
Dari cosplay simple hingga totalitas, lalu siapa saja mereka? Yuk intip
2 dari 9 halaman
Sedang berada di Amerika Serikat, keluarga kecil Nikita Willy pun tampil dengan kostum Toy Story. Nikita mengenakan kostum Jessie, lengkap dengan topi koboi merah dan pakaian ikonik khas karakter tersebut. Ia terlihat sangat menjiwai peran Jessie, menambahkan detail-detail seperti wig merah.
Kostum Totalitas Selebritis Tanah Air saat Halloween. [@nikitawillyofficial94]
3 dari 9 halaman
Al Ghazali dan Alyssa Daguise cosplay menjadi Elvis Presley dan Priscilla Presley. Al tampil dengan setelan jas biru membawa tongkat dan Alyssa tampil serba ungu dengan pakaiannya lengkap mengenakan kacamata dan rambut sasaknya.
Kostum Totalitas Selebritis Tanah Air saat Halloween. [Foto: Instagram/ Winston Gomez]
4 dari 9 halaman
Anya Geraldine tampil menjadi karakter video game Chun-Li mengenakan pakaian biru dengan belahan tinggi. Lengkap dengangaya rambut dengan double bun berpita putih dan makeup grafis
Kostum Totalitas Selebritis Tanah Air saat Halloween. [@anyageraldine]
5 dari 9 halaman
Fuji tampil dengan tank top putih dipadukan dasi merah dan celana denim panjangnya. Topi cap coklat pun ia kenakan.
Kostum Halloween 2024 para Selebritis Tanah Air hingga Mancanegara. [@fuji_an]
TERKAIT: 6 Gaya Trendy Nikita Willy Pamer Baby Bump Sebelum Melahirkan Anak Kedua dengan Water Birth
6 dari 9 halaman
Valerie Thomas merayakan Halloween dengan gaun hitam lace spaghetti strap dengan kalung love. Tampak ia pun seperti vampire dengan darah di mulutnya.
Kostum Halloween 2024 para Selebritis Tanah Air hingga Mancanegara. [@valerieethomas]
7 dari 9 halaman
Keluarga Jennifer Bachdim juga cosplay menjadi ghost. Simpel dengan selimut putih mengenakan kacamata.
Kostum Halloween 2024 para Selebritis Tanah Air hingga Mancanegara. [@jenniferbachdim]
8 dari 9 halaman
Tinggal di Singapura, Marissa Nasution dan keluarganya pun mengenakan kostum keluarga The Addams Family serba hitam,
Kostum Halloween 2024 para Selebritis Tanah Air hingga Mancanegara. [@marissaln]
9 dari 9 halaman
Rachel Vennya tampil sebagai Lisa Lopez dengan ciri khas pakain crop sleeveless biru dan berjaring hitam dipadukan celana panjang biru berjaring hitam pula.
Kostum Halloween 2024 para Selebritis Tanah Air hingga Mancanegara. [@rachelvennya]