Intip 4 Gaya Berbatik ala Chika Jessica yang Anti Mainstream

Anastasia Trifena diperbarui 08 Okt 2024, 13:06 WIB

Fimela.com, Jakarta Erat kaitannya dengan kemeja atau kain, ternyata batik bisa dikreasikan menjadi sebuah dress. Seperti yang sering ditampilkan oleh Chika Jessica dalam instagramnya. Ia kerap mengenakan gaya berbatik yang anti mainstream, mulai dari dress dengan potongan asimetris, hingga perpaduan batik dengan kebaya modern. Gaya berbatiknya bisa jadi inspirasi bagi Sahabat Fimela yang ingin tampil chic dan fashionable dengan sentuhan unsur budaya.

2 dari 5 halaman

1.Gaya Batik Bertumpuk dengan Sentuhan Modern

Batik chika jessica. (Instagram.com/chikajessica88)

Chika Jessica mengenakan dress batik ungu dengan potongan A-line yang mengembang, membuatnya tampak ceria dan manis pada tampilan ini. Dress bermotif bunga-bunga berwarna ungu ini dipadukan dengan atasan batik oranye yang kontras, menciptakan kesan yang segar dan menarik. Potongan strapless pada dress menambah kesan elegan, sementara atasan batik lengan panjangnya memberi dimensi bertumpuk yang unik. Dipadukan dengan boots putih, tampilan ini berhasil menggabungkan unsur tradisional dan modern, cocok buat sahabat yang ingin tampil beda tapi tetap stylish.

3 dari 5 halaman

2. Dress Batik Modern yang Asimetris

Batik chika jessica. (Instagram.com/chikajessica88)

Pada tampilan ini, Chika Jessica mengenakan dress batik berpotongan bodycon yang tampak "memeluk" tubuh, menonjolkan sisi elegan dan anggun. Batik berwarna biru dengan motif geometris ini dipadukan dengan atasan satin berwarna emas yang berpotongan asimetris dan dihiasi aksen pita besar di bahu. Detail one shoulder dengan tambahan ruffle di bagian samping menciptakan kesan dramatis dan mewah. Sepatu hak berwarna senada melengkapi penampilan ini  dan memberikan kesan modern dan glamor. Sempurna untuk acara formal maupun semi-formal.

4 dari 5 halaman

3. Kebaya Asimetris Modern dengan Unsur Batik

Batik chika jessica. (Instagram.com/chikajessica88)

Gaya Chika Jessica yang satu ini terlihat paling unik! Sebab, ia memadukan kebaya asimetris dengan detail motif batik. Kebaya ini menggunakan lengan tulle transparan berbintik yang memberikan nuansa anggun, namun tetap ringan. Potongan bawah kebaya yang tidak simetris menciptakan efek edgy yang menarik perhatian. Chika menambah elemen modern dengan mengenakan sneakers putih yang memberikan sentuhan kasual pada tampilan ini. Perpaduan batik klasik dan sepatu sporty menciptakan kontras yang harmonis, menampilkan kesan feminin namun tetap fresh. Look ini cocok dipakai untuk acara semi-formal seperti gathering atau pesta yang mengusung tema etnik modern.

5 dari 5 halaman

4. Outer Batik Floral Merah dengan Celana Drapery Volume

Batik chika jessica. (Instagram.com/chikajessica88)

Tak hanya dress, Chika juga "bermain" dengan outer batik berwarna merah cerah yang memiliki detail floral yang mencolok. Sentuhan unik pada bagian bahu, berupa aksen renda dan tali-tali, menambah kesan artistik pada keseluruhan busana. Chika memilih inner berbahan lace yang memberikan kesan elegan sekaligus feminin. Untuk bawahannya, ia mengenakan celana drapery dengan volume besar berwarna krem yang memberikan kontras dan tekstur berbeda pada outfit ini. 

Dengan memadukan berbagai elemen modern dan sentuhan detail lainnya, gaya-gaya batik ala Chika Jessica membuktikan bahwa batik tidak lagi identik dengan tampilan yang kaku dan monoton. Batik bisa menjadi pilihan fashion yang dinamis, kreatif, dan tentunya anti-mainstream, membuat siapa pun yang memakainya tampil lebih standout dan penuh karakter. Jadi, jangan ragu untuk mengeksplorasi gaya berbatik yang lebih berani, karena batik tidak pernah membosankan!