Makan Terus di Lokasi Syuting, Ringgo Agus Ungkap Kenaikan Berat Badan Bersama Para Pemain Suami-Suami Masa Kini 3

Rianti Fitri Wulandari diperbarui 03 Okt 2024, 19:48 WIB

Fimela.com, Jakarta Serial 'Suami Suami Masa Kini' kembali hadir dengan season ketiga yang membawa nuansa lebih segar dan penuh kejutan. Diproduksi oleh Vidio, season ini disebut-sebut sebagai yang paling "gila" dibanding dua season sebelumnya.

Dalam proses pembuatan, para aktor utama yang memerankan suami-suami ini, seperti Ringgo Agus, Tarra Budiman, Tanta Ginting, dan Marcell Darwin, berbagi pengalaman seru dan tantangan yang dihadapi selama syuting. Namun, tak hanya cerita serius, sesi tanya jawab dengan para cast dan filmmaker juga dipenuhi dengan candaan yang menghidupkan suasana.

Season ini tidak hanya memvisualisasikan kisah rumah tangga penuh komedi, tetapi juga mengeksplorasi sisi bromance yang semakin kuat antar suami-suami masa kini. Penasaran dengan cerita di balik pembuatan serial ini? Yuk, simak lebih dalam melalui wawancara dengan para pemain dan tim produksi yang penuh dengan dinamika unik dan cerita seru.

2 dari 7 halaman

Tantangan di Balik Produksi Season 3

Press Conference Vidio Original Series 'Suami-Suami Masa Kini 3' XXI Senayan City (Instagram/@vidiooriginals)

Sebagai filmmakers, Imam Darto mengungkapkan bahwa ada tuntutan besar dalam mengembangkan season ketiga ini.

“Sebelum masuk ke season 3, Vidio mau escalate semuanya lagi, pokoknya harus makin gila mereka berempat ini,” ujarnya.

Empat aktor utama yang memerankan para suami ini diakui memberikan tantangan tersendiri, terutama dalam mengimbangi perkembangan karakter yang semakin kompleks dan kocak.

3 dari 7 halaman

Kelucuan di Balik Adegan Toby

Press Conference Vidio Original Series 'Suami-Suami Masa Kini 3' XXI Senayan City (Instagram/@vidiooriginals)

Salah satu momen yang tidak direncanakan namun menjadi highlight adalah adegan romantis yang melibatkan karakter Toby, yang diperankan oleh Tarra Budiman.

"Di skenario saya itu nggak ada peran Toby seperti itu," ungkap Ryan Monoarfa, Co Executive Producer.

Namun, sutradara Ody Harahap menambahkan, "Tapi kalau Tarra bilang, lebih baik minta maaf daripada minta izin," katanya sambil tertawa, menandakan improvisasi yang terjadi di lokasi syuting.

4 dari 7 halaman

Tantangan atau Tidak, Syuting Tetap Seru

Press Conference Vidio Original Series 'Suami-Suami Masa Kini 3' XXI Senayan City (Instagram/@vidiooriginals)

Ketika ditanya tentang tantangan dalam produksi season 3 ini, beberapa aktor justru merasa bahwa syuting kali ini lebih terasa seperti bermain-main daripada bekerja.

"Tantangan? Gak ada. Ini juga main-main, sampe bingung ini tuh kerja atau main ya,” ungkap Tarra Budiman sambil tertawa. Sementara itu, Ringgo Agus menambahkan bahwa tantangan terbesar bagi dirinya hanyalah "nambah berat badan!"

5 dari 7 halaman

Ryan Monoarfa Saat Membaca Skenario

Press Conference Vidio Original Series 'Suami-Suami Masa Kini 3' XXI Senayan City (Fimela.com/Dok/Rianti Fitri Wulandari))

Ryan Monoarfa mengaku pertama kali bertemu dengan para cast di press conference dan sempat merasa gugup.

Namun, ketika membaca skenario untuk season ketiga ini, ia tak kuasa menahan tawa. “Suatu hari saya dapatlah skenario 'Suami Suami Masa Kini 3', saya langsung pingsan,” candanya.

Bahkan, adegan absurd di mana karakter Ical menelan cincin menjadi salah satu titik paling lampu hijau dalam cerita ini.

6 dari 7 halaman

Improv dan Kekompakan yang Menguatkan Chemistry

Press Conference Vidio Original Series 'Suami-Suami Masa Kini 3' XXI Senayan City (Instagram/@vidiooriginals)

Season ketiga ini tidak hanya membawa komedi yang lebih "gila," tetapi juga memperlihatkan betapa eratnya kekompakan di antara para aktor.

Karina Suwandi, yang memerankan salah satu istri, mengungkapkan bahwa meskipun tuntutan dari Imam Darto terkadang membuat kesal, para pemain tetap solid dan saling mendukung.

"Darto tuh tuntutannya suka ngeselin, tapi kita semua udah kayak kompakan,” jelasnya.

7 dari 7 halaman

Humor dan Berat Badan di Balik Layar

Press Conference Vidio Original Series 'Suami-Suami Masa Kini 3' XXI Senayan City (Instagram/@vidiooriginals)

Selain cerita dan tantangan, candaan mengenai makanan juga tak terelakkan selama syuting.

“Kita makan mulu, bahkan berat badan kita dari 70, selesai syuting jadi 75,” kata Ringgo Agus.

Menurut para pemeran 'Suami-Suami Masa Kini' ini, Tarra Budiman adalah salah satu orang yang sering membawa makanan dan membagikannya ke lokasi.

Dengan season ketiga yang semakin “liar” dan penuh komedi, 'Suami Suami Masa Kini 3' dijamin akan menghadirkan hiburan yang tidak hanya lucu, tetapi juga penuh dengan pelajaran bagi para penonton. Jangan sampai ketinggalan!