Resep Nasi Goreng Sosis Jamur Praktis

Febi Anindya Kirana diperbarui 30 Sep 2024, 07:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Masak nasi goreng memang cocok untuk kapan saja, baik sarapan, makan siang maupun makan malam, bahkan menu bekal sekolah atau kantor. Cara membuatnya juga mudah dan tidak butuh bumbu yang ribet. Ini cara membuat nasi goreng sosis jamur yang praktis, mengenyangkan dan enak.

What's On Fimela

Bahan:

  • 2 buah sosis
  • 2 keping jamur
  • 1 piring nasi putih
  • 1 sdm saus cabai
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • garam dan lada bubuk secukupnya
  • minyak secukupnya
2 dari 2 halaman

Cara membuat:

Ilustrasi Nasi Goreng/https://www.freepik.com/topntp26
  1. Cuci jamur, potong-potong kecil. Iris tipis sosis.
  2. Panaskan sedikit minyak, masukkan sosis. Tumis hingga matang.
  3. Masukkan jamur, aduk rata. Tumis hingga layu.
  4. Masukkan nasi, saus cabai, kecap manis, dan saus tiram. Aduk rata.
  5. Tambahkan garam dan lada bubuk secukupnya. Koreksi rasa, jika sudah enak sesuai selera, angkat.

Sajikan nasi goreng sosis jamur untuk menu makan simple di rumah. Selamat mencoba.

#Unlocking The Limitless