Fimela.com, Jakarta Tampilan makeup yang halus dan flawless memang bisa menunjang penampilan. Tapi buat mewujudkannya, diperlukan teknik aplikasi yang tepat agar hasilnya paripurna. Salah satu komponen penting untuk menjaga makeup tetap bertahan lama adalah pemakaian setting powder yang tugasnya untuk mengunci riasan agar tidak luntur atau geser.
Tapi, mengaplikasikan setting powder juga nggak boleh dilakukan dengan asal. Kalau salah teknik, bisa-bisa malah bikin riasan terlihat cakey! Jadi, seperti apa sih panduan menggunakan setting powder untuk tampilan riasan yang flawless? Begini triknya!
What's On Fimela
powered by
Pilih Jenis Setting Powder Sesuai Jenis Kulit
Pemilihan jenis setting powder sangat penting untuk mendapatkan hasil makeup yang sesuai dengan jenis kulit. Secara umum, ada dua jenis utama setting powder, yaitu translucent powder dan mattifying powder.
Translucent powder adalah pilihan terbaik untuk menciptakan tampilan yang lebih lembut dan glowing, terutama bagi pemilik kulit kering. Teksturnya yang ringan tidak akan mempertegas garis-garis halus atau membuat kulit terasa lebih kering. Produk jenis ini bekerja dengan menyeimbangkan kelembapan kulit tanpa memberikan efek matte yang berlebihan, sehingga cocok buat yang ingin tampilan yang lebih natural dan bercahaya.
Sementara itu bagi pemilik kulit berminyak, mattifying powder adalah pilihan yang lebih tepat. Jenis powder ini memiliki kemampuan untuk mengontrol minyak berlebih pada wajah, terutama di area T-zone yang sering berminyak. Produk tersebut membantu menciptakan hasil akhir yang matte dan mencegah makeup terlihat mengkilap seiring berjalannya waktu.
Namun, penting untuk tidak terlalu banyak mengaplikasikan powder ini, karena bisa membuat kulit tampak terlalu kering dan cakey. Intinya, memahami jenis kulit dan memilih setting powder yang sesuai adalah langkah pertama untuk memastikan makeup tampak flawless.
Pahami Area yang Membutuhkan Setting Powder
Nggak semua area wajah memerlukan setting powder. Salah satu kesalahan yang sering terjadi adalah mengaplikasikan powder secara berlebihan ke seluruh wajah, yang justru dapat membuat makeup terlihat berat dan tidak natural.
Sebaiknya, fokuskan penggunaan setting powder pada area yang rentan berminyak, seperti T-zone (dahi, hidung, dan dagu). Area tersebut membutuhkan pengontrolan minyak ekstra sehingga setting powder jadi pilihan yang tepat.
Selain T-zone, gunakan juga produk di area bawah mata untuk membantu mengunci concealer agar tidak creasing. Namun, pastikan untuk tidak mengaplikasikannya terlalu tebal di area ini karena kulit di bawah mata cenderung lebih tipis dan kering. Pemahaman tentang area yang membutuhkan setting powder bisa membantu kamu mencapai tampilan yang lebih natural dan tahan lama, tanpa perlu cemas makeup jadi cakey.
Aplikasikan dengan Powder Brush, Hindari Menggunakan Puff
Jangan lupa kenali juga aplikator yang tepat untuk mengaplikasikan produk yang satu ini. Powder brush dinilai sebagai pilihan terbaik, karena mampu meratakan produk dengan baik dan meminimalisir pemakaian yang berlebihan di kulit.
Brush dengan bulu yang lembut dan lebar membantu mengaplikasikan powder tanpa mengambil terlalu banyak produk sekaligus, sehingga hasilnya lebih halus dan natural. Dengan menggunakan kuas khusus ini, kamu bisa lebih mudah mengontrol jumlah powder yang diaplikasikan dan memastikan tidak ada area yang terlihat terlalu berat atau tebal.
Perlu diingat, hindari pemakaian puff karena bisa menyebabkan powder menempel terlalu banyak di satu area yang rentan terlihat patchy. Selain itu, tekanan saat memakai puff juga sulit dikontrol sehingga jika terlalu keras bisa membuat hasilnya jadi terlihat cakey.
Gunakan Saat Foundation Sudah Benar-benar Meresap
Timing adalah kunci dalam mengaplikasikan setting powder. Salah satu kesalahan yang sering dilakukan adalah mengaplikasikan produk terlalu cepat setelah pemakaian foundation atau concealer. Jika keduanya belum terserap sempurna ke dalam kulit, bisa membuat hasil pengaplikasian powder jadi patchy dan nggak rata.
Selain itu, pengaplikasian pada foundation yang belum kering sempurna dapat memperparah tampilan pori-pori dan garis-garis halus di wajah. Jadi, tunggu 1-2 menit agar base makeup benar-benar meresap sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya. Hasilnya akan jauh lebih smooth dan flawless!
Dengan teknik yang tepat, penggunaan setting powder bisa membantu makeup tampak jauh lebih flawless dan anti cakey saat digunakan untuk aktivitas seharian. Yuk, saatnya mulai terapkan panduan di atas, Sahabat Fimela!