10 Gaya Couple Pejabat dan Public Figure di Upacara HUT ke-79 RI, Kaesang Pangarep-Erina Gudono hingga AHY-Annisa Pohan

Hilda Irach diperbarui 18 Agu 2024, 08:00 WIB
Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka hadir di Istana Merdeka mengenakan pakaian adat Papua lengkap dengan aksesori-nya. Ia turut didampingi Selvi Ananda yang mengenakan baju adat Lampung. [@jimboengbakoelsoto].
Menteri BUMN Erick Thohir yang didampingi sang istri, Elizabeth Thohir nampak serasi mengenakan baju adat Dayak. [@aaliyah.massaid].
Menjadi istri dari Menteri Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Agus Harimurti Yudhoyono, Annisa Pohan tampil totalitas mengenakan baju adat Kotawaringin Barat lengkap dengan aksesori kepalanya. [@agusyudhoyono].
Sri Mulyani dan sang suami, Tonny Sumartono kompak mengenakan busana adat Sunda nuansa merah marun yang elegan. [@smindrawati].
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep dan sang istri, Erina Gudono turut menghadiri upacara di IKN mengenakan busana adat Mentawai dan Bugis. [@erinagudono].
Aaliyah Massaid tampil anggun mengenakan kebaya kutubaru warna coklat karamel dari @anjiasmara. Sedangkan sang suami, Thariq Halilintar mengenakan beskap warna coklat tua. [@aaliyah.massaid].
Beby Tsabina tampil elegan kenakan kebaya kartini putih dan selendang merah saat dampingi suami, Rizki Natakusumah yang mengenakan setelan jas navy blue untuk hadiri upacara di alun-alun Pandeglang. [@bebytsabina].
Amanda Khairunnisa kenakan dress tenun nuansa oranye-coklat saat hadiri upacara di Istana Merdeka bersama sang suami yang tampil dengan setelan jas coklatnya. [@akhairunnisa].
Elina Joerg tampil elegan dengan kebaya kutubaru merah dan kain batik sebagai bawahan dan selendang. Sementara sang kekasih mengenakan beskap dan bawahan serba hitam. [@elinaaaaajoerg].