Fimela.com, Jakarta Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali melakoni tradisi mengenakan baju adat saat hadiri Sidang Tahunan MPR pada Jumat (19/8/2024). Sidang MPR Tahunan kali ini menjadi sidang terakhir yang dihadiri Presiden Jokowi sebelum melepas masa jabatannya sebagai kepala negara.
Menjadi penutupan penampilannya di Sidang MPR Tahunan, Presiden Jokowi memilih tampil dengan gaya baju adat yang lebih simple. Ia memilih mengenakan baju adat Betawi ujung serong dengan aksesori yang lebih simple dibanding baju adat yang ia kenakan di tahun-tahun sebelumnya.
Baju Adat Betawi
Presiden Jokowi kenakan beskap Betawi warna hijab dengan celana panjang dan kain Batik yang dipakai di pinggang. Kain Batik ini memiliki ujung serong di atas lulut dan saku arloji.
Mengutip dari laman Kebudayaan Betawi, baju adat ini dikenakan oleh para demang atau pejabat daerah pada masa lampau. Sekaligus digunakan sebagai pakaian dinas pejabat DKI untuk hadiri acara tertentu. Namun baju adat ini kini sudah dikenakan oleh kalangan yang lebih luas untuk hadiri acara formal.
Hadir bersama Iriana Jokowi
Jokowi melengkapi busana adat Betawi tersebut dengan peci dan pantofel. Sang istri, Iriana Jokowi, turut mendampingi dengan kebaya kurung krem berpayet. Dipadukan dengan kalung mutiara yang bikin terlihat elegan.