Fimela.com, Jakarta Tidak semua orang bisa kita sukai karena sikapnya yang sombong hingga suka berbohong. Ada juga yang sangat kita sukai karena sangat jujur dan terbuka. Seringkali kita bisa menebak siapa yang punya sifat menjengkelkan karena sering berbohong dan mana yang jujur dan terbuka.
What's On Fimela
powered by
Berdasarkan kepribadian zodiak, ini beberapa zodiak yang terkenal menjengkelkan karena kebiasaan suka berbohong, baik untuk alasan yang tidak berbahaya maupun untuk menutupi sesuatu.
1. Gemini (21 Mei - 20 Juni)
Gemini dikenal sebagai zodiak yang memiliki dua sisi kepribadian. Ia cenderung sangat komunikatif dan mudah bergaul, tetapi juga bisa sangat tidak konsisten dalam berkata maupun bersikap. Gemini sering kali berbohong karena ia suka berimprovisasi dan bercerita. Ia bisa mengubah cerita dalam sekejap untuk membuat dirinya terlihat lebih baik atau untuk menghindari situasi yang tidak nyaman. Kebohongannya sering kali menjengkelkan karena bisa mengubah persepsi positif ke negatif terhadap suatu hal. Hal inilah yang mengesalkan bagi orang-orang di sekitarnya.
2. Pisces (19 Februari - 20 Maret)
Pisces adalah zodiak yang sangat emosional dan sensitif. Ia cenderung berbohong untuk melindungi perasaannya sendiri atau perasaan orang lain. Kebohongan itu sering kali didasarkan pada niat baik, tetapi pada akhirnya akan berdampak buruk juga dan bahkan bisa menimbulkan masalah. Pisces cenderung hidup dalam dunia fantasinya sendiri, sehingga membuatnya kadang sulit membedakan antara kenyataan dan imajinasi. Ini bisa membuatnya tampak tidak jujur atau tidak dapat dipercaya.
3. Libra (23 September - 22 Oktober)
Libra mudah sekali membohongi orang lain, meskipun alasannya untuk 'kebaikan'. Demi menjaga relasi yang akur, damai dan tanpa perseteruan, ia cenderung menghindari konflik dan sering kali berbohong untuk menjaga perdamaian. Libra mungkin akan mengatakan apa yang ingin kamu dengar daripada kebenaran yang sesungguhnya untuk menghindari ketegangan. Meskipun niatnya mungkin baik, kebiasaan ini bisa sangat mengesalkan karena membuat Libra tampak tidak tulus atau tidak dapat dipercaya.
4. Sagitarius (22 November - 21 Desember)
Sagitarius adalah zodiak yang suka berpetualang dan mencari kebebasan. Ia cenderung berbohong untuk menjaga kenyamanan atau berusaha menghindari komitmen yang tidak ia harapkan. Sagitarius mungkin akan mengarang cerita untuk membuat hidupnya terdengar lebih menarik dan indah sehingga menuai pujian dan bikin orang lain iri. Kebohongan mereka sering kali spontan dan tidak direncanakan, tetapi tetap saja, hal ini bisa sangat mengganggu dan menjengkelkan bagi banyak orang di sekitarnya.
5. Scorpio (23 Oktober - 21 November)
Scorpio cenderung berbohong untuk melindungi dirinya sendiri sehingga bisa tampil dengan citra yang baik dan bermartabat. Ia tidak ingin dianggap remeh atau direndahkan orang lain sehingga harus melakukan kebohongan demi menjaga gengsinya. Scorpio juga sangat misterius, merahasiakan kehidupan pribadinya yang mungkin tak seindah tampilan di social media. Ia sering kali tidak ingin orang lain tahu apa yang sebenarnya mereka pikirkan atau rasakan. Kebohongan itu bisa sangat manipulatif dan membuat mereka tampak sangat tidak dapat dipercaya.
6. Leo (23 Juli - 22 Agustus)
Leo cenderung berbohong untuk membuat dirinya sendiri terlihat lebih baik di depan orang lain, atau untuk mendapatkan perhatian yang ia inginkan. Leo hanya ingin menjadi pusat perhatian dengan sedikit menyombongkan pencapaian dan kehidupan yang tampak menawan. Leo mungkin akan melebih-lebihkan pencapaiannya atau mengarang cerita untuk membuat dirinya tampak lebih menarik. Meskipun kebohongan itu sering kali tidak berbahaya, hal sangat mengesalkan karena membuatnya tampak sombong dan tidak jujur.
Itu dia ternyata sekian zodiak yang sering bersikap menjengkelkan karena sering berbohong.
#Unlocking The Limitless