7 Sikap Sehari-hari yang Rentan Menghambat Kebahagiaan

Mimi Rohmitriasih diperbarui 29 Jul 2024, 18:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tidak ingin bahagia hidupnya? Bisa dipastikan bahwa semua orang ingin hidup bahagia, nyaman dan penuh cinta. Setiap orang pun ingin merasakan kedamaian yang mengesankan di hidupnya. Sayangnya, tidak semua orang bisa merasakan kebahagiaan terbaik di hidupnya. Bahkan ketika ia telah memiliki segalanya, bergelimang harta dan kaya raya. Sikap sehari-hari kita, berpengaruh besar pada kebahagiaan diri Sahabat Fimela. Sikap yang baik dan penuh penerimaan, akan membuatmu bahagia. Sebaliknya, sikap yang buruk, akan cukup menghambat kebahagiaan di hidupmu. 

berikut ini adalah beberapa sikap yang bakal menghambat kebahagiaan dalam diri. Apa saja kiranya? Yuk, simak yang berikut. 

 

What's On Fimela
2 dari 8 halaman

Iri Dengki

Ilustrasi perempuan yang merasa orang lain sedang iri dan dengki padanya/copyright freepik.com

Iri dan dengki adalah perasaan tidak senang atau cemburu terhadap kebahagiaan dan keberhasilan orang lain. Ketika kita terus-menerus merasa iri, kita akan sulit merasa puas dengan apa yang kita miliki. Rasa iri membuat kita fokus pada kekurangan dan mengabaikan berkah yang sebenarnya ada di depan mata. Ini akan cukup sulit membuat kita merasa bahagia. Bahkan setelah kita memiliki segala hal yang lebih baik dari orang lain. Untuk mengatasi ini, cobalah untuk lebih bersyukur dan menghargai apa yang sudah kamu miliki.

 

3 dari 8 halaman

Sombong

Ilustrasi sombong, angkuh, wanita. (Freepik)

Kesombongan adalah sikap merasa diri lebih baik atau lebih unggul dari orang lain. Sikap ini tidak hanya mengisolasi kita dari hubungan yang sehat dengan orang lain, tetapi juga membuat kita sulit untuk belajar dan berkembang. Kesombongan seringkali berasal dari rasa tidak aman atau kurangnya rasa percaya diri. Mengakui kelemahan dan membuka diri untuk belajar dari orang lain dapat membantu mengurangi kesombongan. Sikap sombong bukan berarti membuatmu bahagia dalam hidup. Sebaliknya, ini cenderung membuatnya tinggi hati yang akhirnya jauh dari kata bahagia. 

 

4 dari 8 halaman

Membandingkan Diri dengan Orang Lain

Ilustrasi perempuan cantik dengan rambut panjang/copyright freepik.com/prostooleh

Apakah kamu sering membandingkan diri dengan orang lain? Sikap ini adalah salah satu sumber utama ketidakbahagiaan. Setiap individu memiliki perjalanan hidup yang unik dan berbeda. Membandingkan diri dengan orang lain hanya akan membuat kita merasa kurang dan tidak berharga. Ini cenderung membuatmu sulit bahagia. Terlebih jika kamu merasa tak lebih baik dan bahagia dari orang lain. Fokuslah pada perkembangan diri sendiri dan hargai setiap langkah kecil yang telah kamu capai.

 

5 dari 8 halaman

Tidak Percaya ke Orang Lain

ilustrasi serius mencatat/freepik/www.freepik.com

Kurangnya rasa percaya kepada orang lain bisa membuat kita merasa kesepian dan terisolasi. Ketidakpercayaan ini mungkin berasal dari pengalaman buruk di masa lalu, tetapi penting untuk diingat bahwa tidak semua orang akan menyakiti kita. Membangun kepercayaan membutuhkan waktu dan usaha, tetapi ini adalah langkah penting untuk menjalin hubungan yang sehat dan bahagia. Usahakan untuk percaya ke orang lain sedikit demi sedikit. Ini akan membantumu berpikir lebih positif. Dengan begitu, kamu pun bisa merasa lebih bahagia. 

 

6 dari 8 halaman

Berpikir Negatif

Ilustrasi perempuan cantik menawan/copyright freepik.com/bristekjegor

Selalu berpikir negatif dan pesimis dapat menghambat kebahagiaanmu. Ketika kita fokus pada hal-hal negatif, kita cenderung mengabaikan hal-hal baik yang ada dalam hidup kita. Cobalah untuk menggantikan pikiran negatif dengan pikiran positif dan optimis. Latih diri untuk melihat sisi baik dari setiap situasi dan bersyukur atas hal-hal kecil yang membawa kebahagiaan.

 

 

7 dari 8 halaman

Sulit Memaafkan

ilustrasi perempuan lelah tidur/photo created by freepik - www.freepik.com

Menyimpan dendam dan tidak mampu memaafkan orang lain atau diri sendiri, bisa menjadi beban emosional yang berat. Ketidakmampuan untuk memaafkan membuat kita terjebak dalam rasa sakit dan kemarahan.Yyang pada akhirnya menghambat kebahagiaan. Belajarlah untuk melepaskan dan memaafkan, karena ini adalah langkah penting menuju kedamaian batin dan kebahagiaan.

 

8 dari 8 halaman

Terlalu Perfeksionis

Ilustrasi perempuan dengan penampilan stylish cantik | copyright freepik.com\svetlanasokolova

Perfeksionisme adalah sikap yang selalu menuntut kesempurnaan dari diri sendiri maupun orang lain. Sikap ini seringkali membuat kita merasa tidak pernah cukup baik dan terus-menerus mengalami tekanan. Ini tentunya akan membuat kita sulit bahagia. Cobalah untuk menerima, bahwa tidak ada yang sempurna dan belajarlah untuk menikmati proses, bukan hanya hasil akhir. 

Dengan menyadari dan berusaha mengubah sikap-sikap negatif di atas, diharapkan kita bisa membuka jalan menuju kebahagiaan yang lebih besar dalam hidup kita. Ingatlah bahwa kebahagiaan adalah pilihan dan proses yang perlu kita upayakan setiap hari. Tak ada yang tak mungkin dalam hidup. Termasuk untuk lebih bahagia dan menerima akan hidup yang telah digariskan Tuhan. Semoga informasi ini bermanfaat.