10 Penyebab Tekanan Darah Tinggi pada Anak Muda yang Sering Terjadi

Mimi Rohmitriasih diperbarui 29 Jul 2024, 07:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Tekanan darah tinggi atau hipertensi pada anak muda menjadi semakin umum dalam beberapa tahun terakhir. Ini adalah kondisi yang serius karena bisa menyebabkan berbagai komplikasi kesehatan jangka panjang. Memahami penyebab tekanan darah tinggi pada anak muda adalah langkah pertama untuk mencegah dan mengatasinya. 

Berikut adalah beberapa penyebab utama tekanan darah tinggi pada anak muda yang sering terjadi. Simak baik-baik dan mari kita cegah bersama-sama.

What's On Fimela
2 dari 11 halaman

Pola Makan yang Tidak Sehat

Pola makan tidak sehat menyebabkan darah tinggi. (Foto: Freepik/freepik)

Pola makan yang tinggi garam, lemak jenuh, dan gula, bisa meningkatkan risiko tekanan darah tinggi. Makanan cepat saji, makanan olahan, dan minuman manis sering kali menjadi pilihan utama bagi banyak anak muda. Padahal, ini berkontribusi besar pada meningkatnya kasus hipertensi.

3 dari 11 halaman

Kurangnya Aktivitas Fisik

ilustrasi malas bosan/Tirachard Kumtanom/Shutterstock

Gaya hidup sedentari atau kurangnya aktivitas fisik adalah penyebab utama dari tinggi lainnya. Banyak anak muda menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar komputer atau ponsel. Yang mana ini mengurangi waktunya untuk untuk berolahraga atau melakukan aktivitas lainnya. Kurangnya aktivitas fisik bisa menyebabkan penumpukan lemak tubuh dan peningkatan tekanan darah.

4 dari 11 halaman

Obesitas

ilustrasi perempuan berisi/copyright by shurkin_son (Shutterstock)

Obesitas adalah faktor risiko utama untuk tekanan darah tinggi. Kelebihan berat badan membuat jantung bekerja lebih keras untuk memompa darah. Kondisi ini bisa meningkatkan tekanan darah. Sayangnya, tingkat obesitas di kalangan anak muda terus meningkat karena pola makan yang buruk dan kurangnya aktivitas fisik.

5 dari 11 halaman

Genetik

Ilustrasi memeluk orang tua, ibu dan anak perempuannya, memasak. (Image by our-team on Freepik)

Faktor genetik juga memainkan peran penting dalam menentukan risiko tekanan darah tinggi atau hipertensi. Jika ada riwayat tekanan darah tinggi dalam keluarga, anak muda mungkin memiliki risiko yang lebih tinggi untuk memiliki risiko ini.

6 dari 11 halaman

Stres

Ilustrasi Stres/copyright fimela

Stres emosional dan psikologis bisa menyebabkan peningkatan sementara tekanan darah. Anak muda saat ini sering menghadapi tekanan akademis, sosial, dan keuangan yang signifikan. Ini semua bisa berkontribusi pada tingkat stres yang tinggi.

7 dari 11 halaman

Kebiasaan Merokok dan Konsumsi Alkohol

Ilustrasi Merokok Credit: pexels.com/Lilartsy

Merokok dan konsumsi alkohol juga berkontribusi pada tekanan darah tinggi. Nikotin dalam rokok bisa mempersempit pembuluh darah dan meningkatkan detak jantung. Sementara alkohol bisa merusak jantung dan pembuluh darah jika dikonsumsi dalam jumlah berlebihan.

8 dari 11 halaman

Kondisi Kesehatan Tertentu

Ilustrasi Sakit Mata (sumber: unsplash)

Beberapa kondisi kesehatan, seperti diabetes tipe 2, penyakit ginjal, dan gangguan tiroid, bisa menyebabkan atau memperburuk tekanan darah tinggi. Anak muda dengan kondisi ini, harus mendapatkan perawatan medis yang tepat guna mengelola tekanan darah mereka.

9 dari 11 halaman

Penggunaan Obat-Obatan Tertentu

Ilustrasi Meminum Obat Tidur (Foto oleh JESHOOTS.com dari Pexels).

Beberapa obat-obatan, termasuk pil KB, obat anti-inflamasi nonsteroid (NSAID), dan dekongestan, bisa menyebabkan peningkatan tekanan darah. Penting bagi anak muda untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum memulai atau menghentikan penggunaan obat apa pun.

10 dari 11 halaman

Kurang Tidur

Ilustrasi/copyright shutterstock.com

Tidur yang tidak cukup atau tidur yang berkualitas buruk bisa meningkatkan risiko hipertensi. Anak muda yang sering begadang atau mengalami gangguan tidur, lebih rentan terhadap tekanan darah tinggi.

11 dari 11 halaman

Ketidakseimbangan Hormon

Ilustrasi gangguan hormon | Polina Zimmerman dari Pexels

Ketidakseimbangan hormon, seperti yang terjadi pada sindrom ovarium polikistik (PCOS) atau gangguan adrenal, juga berpengaruh besar pada tekanan darah. Kondisi ini sering memerlukan intervensi medis untuk mengelola tekanan darah secara efektif.

Tekanan darah tinggi pada anak muda adalah masalah kesehatan yang semakin umum. Meski begitu ada banyak faktor risiko yang bisa dikendalikan melalui perubahan gaya hidup dan perawatan medis. Dengan memahami penyebab dan mengambil langkah-langkah pencegahan yang tepat, tentunya kita semua bisa menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko komplikasi jangka panjang dari hipertensi. Semoga informasi ini bermanfaat.