Arief Muhammad Bangun Rumah di Mall dalam Waktu 5 Hari, Berikut 10 Potretnya yang Memukau

Anto Karibo diperbarui 09 Jul 2024, 11:50 WIB

Fimela.com, Jakarta Berawal dari tantangan yang diberikan oleh pengikut media sosial Arief Muhammad, akhirnya pengusaha serta tokoh kreatif terkemuka Indonesia tersebut menggandeng Lifetime Design menjadi Interior Designer yang dapat menyanggupi tantangan tersebut.

Sampai akhirnya, Lifetime Design sebagai desainer pilihan dari Arief Muhammad, mengumumkan peluncuran 'The House Within' sebuah instalasi rumah eksklusif yang menampilkan masa depan desain interior dan konstruksi.

Rumah Arief Muhammad tersebut dibangun di tengah atrium mal Senayan City dengan lama pengerjaan hanya dalam waktu 5 hari. Penasaran seperti apa penampakan rumah mewah yang ada di dalam mall tersebut? Berikut beberapa potretnya.

2 dari 11 halaman

Tampak fasad instalasi rumah Arief Muhammad yang bertajuk 'The House Within' di Atrium Utama Senayan City. instalasi rumah ini mengusung konsep desain inovatif dan teknik konstruksi

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
3 dari 11 halaman

Instalasi ini memang menghadirkan desain unik dan konsep visioner yang mendefinisikan masa depan sebuah hunian, termasuk cara baru dalam mempromosikan desain interior secara kreatif. Tampak sebuah hallway yang estetik

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
4 dari 11 halaman

Ada juga instalasi ruangan imersif di salah satu satu spot rumah yang berkaitan dengan desain interior untuk menghibur dan memberikan pengalaman berbeda bagi para pengunjung

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
5 dari 11 halaman

Bagian dapur terlihat sangat rapi dengan mengusung gaya modern. perpaduan warna dominan putih dan hitam pada bagian dapur ini sangat menawan

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
6 dari 11 halaman

Ada pula bagian Openspace Dinning yang menyambung dengan bagian dapur. Terlihat tidak ada sekat di ruangan tersebut sehingga memberikan kesan lega

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
7 dari 11 halaman

Living Room atau ruangan keluarga berdampingan dengan taman kecil yang sama-sama estetik. Bagian ini memiliki akses yang menyambung

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
8 dari 11 halaman

Sementara pada kamar utama terdapat tempat tidur yang terlihat mewah dan nyaman. Dengan penataan yang estetik, kamar tidur ini tampak memberikan kesan aman dan nyaman

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
9 dari 11 halaman

Salah satu sorotan dari 'The House Within' adalah desain kamar mandi luar biasa yang dibuat atas kolaborasi yang menggabungkan seni, kemewahan, dan fungsionalitaspada Kamar Mandi Utama (Master Bathroom)

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
10 dari 11 halaman

Sementara kamar anak terlihat sangat rapi dengan dua tempat tidur tingkat, meja belajar, dan sofa kecil

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)
11 dari 11 halaman

Demikian juga dengan Kamar Mandi Anak (Kids Bathroom) yang mengusung konsep sama seperti di kamar mandi utama, dengan desain yang menampilkan inovasi terbaru dalam teknologi dan estetika kamar mandi.

Rumah Arief Muhammad di Senayan City (Dok. Lifetime Design)

Tag Terkait