Fimela.com, Jakarta Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino menjadi beberapa artis tanah air yang kerap mengenakan kebaya. Tampilannya pun tetap tampak modern meski mengenakan kebaya.
Bahkan, Dian Sastrowardoyo puh mempopulerkan kebaya janggan saat ia berperan sebagai Jeng Yah di serial Gadis Kretek. Baru-baru ini, Dian dan Putri Marino pun kembali dilibatkan dalam satu proyek.
Dalam media sosial, terlihat keduanya berada di Yogyakarta. Lagi-lagi dalam kesempatan tersebut keduanya kembali tampil mengenakan kebaya yang memesona. Penasaran tampilannya? Yuk intip
What's On Fimela
powered by
2 dari 7 halaman
Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino kembali terlibat di sebuah proyek bersama. Keduanya tampak mengenakan kebaya dengan gaya modern.
Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino Dibalut Kebaya. [@therealdisastr]
3 dari 7 halaman
Dian Sastro tampak tampil dengan kebaya bernuansa earth tone. Mengenakan atasan kebaya modern warna coklat dengan aksen asimetris pada bagian bawah dan kerah model v neck ditambah bros.
Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino Dibalut Kebaya. [@happymomhappywife]
4 dari 7 halaman
Dian pun memadukannya dengan selendang dan bawahan songket dengan motif dan warna ungu keemasan serasi. Melengkapi tampilan dengan anting subeng.
Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino Dibalut Kebaya. [@renitasari]
5 dari 7 halaman
Sementara itu, Putri Marino tampil mengenakan kebaya hitam model loose dengan aksen bordiran. Dipadukan bawahan warna senada serta kalung keemasan.
Putri Marino Dibalut Kebaya. [@happymomhappywife]
6 dari 7 halaman
Keduanya pun kompak tampil mengenakan ronce melati di sanggul model updonya. Terlihat Dian memadukan kebaya dengan sandal hitam, sedangkan Putri dengan sneakers putih.
Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino Dibalut Kebaya. [@happymomhappywife]
7 dari 7 halaman
Sedang jajan es dawet, Dian mengenakan kebaya hitam motif bunga dipadukan bawahan kain bercorak warna senada. Putri tampil dengan kebaya merah dipadukan inner ungu dan vest denim. Serta rok panjang kuning kunyit.
Dian Sastrowardoyo dan Putri Marino Dibalut Kebaya. [@renitasari]