5 Zodiak yang Paling Tamak dan Ingin Memiliki Segalanya di Dunia

Febi Anindya Kirana diperbarui 07 Jun 2024, 10:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu hal yang membedakan manusia dengan makhluk Tuhan lainnya adalah memiliki nafsu yang tidak terbatas. Ia selalu menginginkan segalanya padahal sudah memiliki banyak hal. Keinginan mendapatkan banyak hal ini bisa memicu sifat serakah atau tamak yang membutakan manusia terhadap hal-hal yang sebaiknya ia jaga secara moral, agama dan nilai-nilai etika. Sifat tamak dapat muncul pada semua orang dari zodiak mana pun karena dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti latar belakang, pengalaman hidup, dan kepribadian.

Namun jika dikaitkan dengan sifat astrologi, bisa jadi zodiak-zodiak ini yang paling tamak dan menginginkan segalanya di dunia.

2 dari 6 halaman

1. Aries (21 Maret - 19 April)

ilustrasi perempuan percaya diri/Viktoriia Hnatiuk/Shutterstock

Zodiak Aries penuh semangat, energik, tidak suka kalah dan selalu berusaha untuk menjadi yang terbaik. Ia cenderung impulsif, tidak sabar, dan terkadang mengambil risiko yang tidak perlu untuk mencapai tujuan. Karena sifat ambisius dan kompetitifnya yang kuat, Aries seringkali menjadi tamak tanpa ia sadari. Ia menginginkan segala hal bisa menjadi miliknya, atau selalu ingin menjadi yang pertama dalam segala hal. Ia punya banyak keinginan dan mengikuti hasratnya untuk mendapatkan hal yang diinginkan.

3 dari 6 halaman

2. Leo (23 Juli - 22 Agustus)

ilustrasi perempuan baju merah/TORWAISTUDIO/Shutterstock

Orang berzodiak Leo punya sifat egois, ingin selalu menjadi pusat perhatian dan cenderung berani mengambil risiko. Ketika menginginkan sesuatu, sebisa mungkin ia melakukan apa pun untuk mendapatkannya. Tidak mengehrankan jika kemudian ia mengembangkan sifat tamak dan serakah karena ia selalu ingin menjadi yang terbaik dalam segala hal dan tidak suka dikalahkan. Seringkali Leo juga materialistis dan ingin memiliki barang-barang mewah yang menunjukkan statusnya. Ia memiliki keinginan kuat untuk diakui, dipuji dan dihormati.

4 dari 6 halaman

3. Scorpio (23 Oktober - 21 November)

ilustrasi perempuan berkacamata/Makistock/Shutterstock

Scorpio tidak ragu menghabiskan waktu dan tenaganya untuk bekerja keras dan menggunakan semua sumber daya yang ia miliki untuk mencapai tujuannya. Terkadang Scorpio sangat ambisius dan kompetitif sehingga mengikuti keserakahannya memiliki segala hal. Jika ia iri dengan milik orang lain, ia akan berusaha memiliki hal yang sama atau lebih baik lagi. Sifat bersaingnya cukup kuat, terkadang itu diperlukan untu memotivasinya sukses. Tapi ketika kadarnya berlebihan, ia bisa menjadi tamak karena menginginkan harta benda, kekuasaan, dan cinta.

5 dari 6 halaman

4. Taurus (20 April - 20 Mei)

ilustrasi perempuan mandiri/lermont51/Shutterstock

Selama bisa diusahakan, maka akan Taurus usahakan untuk dimiliki. Taurus ingin memiliki semua yang tampak gemerlap dan berkilau di matanya. Ia mencatat semua hal yang ia butuhkan dan inginkan untuk hidup dengan nyaman. Tidak masalah jika orang pikir ia cenderung materialistis dan suka mengumpulkan barang-barang mewah. Ia mencintai materi karena itu mempermudah hidupnya dalam segala hal, jadi ia memiliki alasan kuat mengapa memiliki ambisi mendapatkan semua hal. Ketamakannya cenderung bermuara pada uang, jabatan dan harta benda.

6 dari 6 halaman

5. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)

ilustrasi perempuan serius/PeopleImages.com - Yuri A/Shutterstock

Capricorn ingin mencapai puncak karir terbaiknya. Ia juga merasa bangga ketika bisa mendapatkan rasa hormat dari orang lain. Capricorn cenderung fokus pada pencapaian dan hasil yang menakjubkan, dan terkadang mengabaikan kebutuhan dan perasaan orang lain karena ia berhati dingin. Ia hanya ingin bersikap realistis dan profesional, ketika sudah saatnya menjegal karena menginginkan sesuatu, rasanya sah untuk dilakukan. Capricorn memang dikenal sebagai zodiak yang ambisius dan pekerja keras. Sifat itu dapat membuat Capricorn terkesan tamak akan kekuasaan dan prestise.

Tentu saja, jangan memandang semua orang dengan zodiak tersebut sebagai sosok yang tamak, karena kita tak bisa menetapkan stereotip dan generalisasi seperti itu. Setiap individu memiliki kepribadian yang unik dan tidak dapat didefinisikan hanya berdasarkan zodiak saja.

#Unlocking The Limitless