Fimela.com, Jakarta Lupis merupakan salah satu makanan tradisional yang berasal dari daerah Jawa. Kue lupis masih menjadi salah satu jajanan pasar yang banyak diminati di Indonesia. Kombinasi tekstur yang kenyal dan rasanya yang legit menjadi pesona tersendiri bagi penggemar lupis.
Kue lupis bisa dibuat sendiri di rumah dengan bahan dan cara yang mudah. Kemudian disajikan dengan taburan dan gula merah leleh yang menggoda selera. Berikut adalah kompilasi resep kue lupis yang bisa Sahabat Fimela coba di rumah:
1. Resep Kue Lupis Ketan Hitam
Bahan:
- 250 gram beras ketan hitam
- 1 sdt garam
- 1 liter air
- 300 gram kelapa parut
- 250 gram gula merah
- 500 ml air
- 2 ikat daun pandan
- daun pisang secukupnya
Cara Membuat:
- Rendam beras ketan semalaman.
- Cuci beras ketan, tiriskan, campur dengan 1/2 sdt garam. Aduk rata.
- Rebus beras ketan sampai air agak menyusut. Angkat dan sisihkan.
- Bungkus beras ketan dengan daun pisang. Kukus selama sekitar 30 menit.
- Rebus gula, air, dan daun pandan sampai larut. Angkat, lalu saring.
- Kukus kelapa parut dengan 1/2 sdt garam.
- Potong-potong lupis, baluri dengan kelapa parut, lalu siram dengan air gula. Sajikan.
2. Resep Kue Lupis Ketan Simple
Bahan:
- 1 cup beras ketan
- Daun pisang
- Garam
- Pandan
- Air untuk merebus
- Kelapa parut, dikukus
- Gula merah cair
Cara Membuat:
- Cuci bersih beras ketan, lalu tambahkan sedikit garam.
- Cuci, lap, dan potong daun pisang sesuai ukuran yg diinginkan.
- Isi daun pisang dengan 2 sdm beras ketan, lalu tutup dan rekatkan dengan tusuk lidi.
- Panaskan air, tambahkan daun pandan, rebus lupis selam 1 jam. Angkat dan tiriskan.
- Bila sudah agak dingin, buka bungkus daun pisang, gulingkan lupis di atas parutan kelapa yang sudah dikukus. Tambahkan gula merah cair.
3. Resep Kue Lupis Ketan Putih
Bahan:
- 500 gr ketan putih
- ½ bagian kelapa parut
- 1 lbr daun pandan
- Gula merah secukupnya
- 3 cm kayu manis
- Sejumput garam
- Pasta pandan secukupnya
- Secukupnya air
- Daun pisang secukupnya
Cara Membuat:
- Rendam ketan dan pasta pandan selama 1 jam dengan air secukupnya. Setelah satu jam, tiriskan ketan dan campur dengan sejumput garam.
- Kemudian bungkus ketan dengan daun pisang yang membentuk segitiga. Tusuk dengan lidi, lakukan pada ketan yang masih tersisa.
- Resbus ketan yang terbungkus daun pisang dengan air mendidih. Rebus selama 1,5 jam atau hingga ketan matang.
- Sambil menunggu ketan matang, cairkan gula merah dengan cara merebusnya dengan sedikit air. Masukkan kayu manis dan daun pandan, rebus secara bersamaan hingga gula mengental.
- Jika ketan sudah matang, angkat, tiriskan dan biarkan dingin.
- Buka daun pisang, letakkan ketan pada mangkuk dan siran dengan gula merah dan taburan kelapa. Kue lupis ketan siap dihidangkan.
4. Resep Kue Lupis Magic Com
Bahan:
- 500 gram beras ketan
- 1/2 sdt garam
- 1/2 butir kelapa muda, diparut
- 4 lembar daun pandan
- 1/4 blok gula merah
- 3 sdm gula putih
Cara Membuat:
- Cuci beras ketan sebanyak tiga kali.
- Setelah dicuci, rendam beras ketan. Rendam minimal satu jam agar saat diolah empuk.
- Tiriskan beras ketan. Tambahkan garam, aduk rata.
- Siapkan daun pisang yang sudah dijemur (agak layu), bungkus beras ketan berbentuk seperti kerucut. Sematkan lidi di sisi ujungnya.
- Masukkan air dan daun pandan ke panci magic com. Didihkan air, setelah itu masukkan beras ketan yang sudah dibungkus daun pisang.
- Pastikan posisi semua bungkusan terendam air. Masak selama kurang lebih satu jam. Setelah satu jam, angkat dan dinginkan.
- Untuk membuat saus gula merahnya, masak gula merah, gula putih, daun pandan, dan garam hingga mengental dengan api kecil.
- Sajikan kue lupis dengan kelapa parut dan saus gula merah yang legit.
5. Resep Lupis Saus Gula Merah
Bahan:
- 500 gram beras ketan
- 250 gram gula merah
- 250 gram kelapa parut
- 2 lembar daun pandan
- air dan garam secukupnya
- daun pisang
Cara Membuat:
- Cuci bersih beras ketan kemudian rendam beras ketan selama 1-2 jam.
- Untuk membuat sausnya, tinggal sisir gula merah, siapkan sauce pan, masukkan gula merah yang telah disisir. Tambahkan air secukupnya, masak hingga mendapatkan kekentalan yang diinginkan.
- Tambahkan sedikit garam ke kelapa parut, lalu kukus sekitar 20 menit.
- Tiriskan beras ketan, lalu bungkus dengan daun pisang, bisa dimodel segitiga, bisa dimodel seperti lontong.
- Panaskan air sampai mendidih, masukkan beras ketan yang telah dibungkus. Rebus selama kurang lebih 2 jam.
- Dinginkan lupis, iris-iris lalu sajikan dengan parutan kelapa dan siraman saus gula merah.
6. Resep Lupis Ketan Hemat Gas
Bahan Lupis:
- 500 gram beras ketan, cuci bersih dan tiriskan
- 1 sdt pasta pandan
- 2,5 liter air
- 1 sdt garam
Bahan Kinca:
- 125 gram gula merah, disisir
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm tepung maizena
- 150 ml air
Bahan Lainnya:
- kelapa parut
- garam secukupnya
- daun pisang, digarang di atas kompor agar tidak mudah sobek
- tusuk gigi
Cara Membuat:
- Sobek daun pisang dengan lebar kurang lebih 8 cm. Bentuk kerucut, lalu masukkan beras ketan yang sudah dicampur pasta pandan. Lipat daun memutar sampai berbentuk segitiga. Sematkan tusuk gigi di setiap sudutnya. Lakukan sampai semua bahan habis.Didihkan air dan garam. Masukkan lupis. Rebus selama 5 menit.
- Matikan api. Diamkan lupis selama 30 menit di dalam panci dalam keadaan tertutup.
- Rebus kembali selama 7 menit. Tutup dan diamkan lagi selama 30 menit. Angkat dan tiriskan.
- Untuk membuat kinca, larutkan maizena dengan air. Masak gula merah, gula pasir, dan air sampai mendidih. Masukkan larutan tepung maizena. Aduk rata. Angkat dan sisihkan.
7. Resep Lupis Ketan Kinca Legit
Bahan:
- 250 gram beras ketan
- garam secukupnya
- daun pisang secukupnya
- Bahan Saus Gula Merah:2 blok gula merah
- air secukupnya (sesuai kekentalan yang diinginkan)
- sejumput garam
Bahan Taburan:
- kelapa parut
- sejumput garam
Cara Membuat:
- Rendam beras ketan selama minimal 2 jam, tiriskan.
- Bungkus beras ketan dengan daun pisang yang dibentuk segitiga.
- Rebus lupis sekitar 2 jam, angkat dan tiriskan.
- Untuk saus gula merah, sisir gula merah lalu rebus hingga gulanya larut. Tambahkan sedikit garam.
- Hidangkan lupis dengan kelapa parut dan siraman saus gula merah.
Nah, ternyata mudah bukan membuat kue lupis sendiri di rumah. Sajikan dengan topping kesukaanmu. Selamat mempraktikkan resep-resep ini di rumah ya!