Orangtua Wajib Tahu! 5 Tips Memilih Kacamata untuk Anak agar Nyaman Dipakai

Naela Marcelina diperbarui 05 Jul 2024, 16:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Kacamata bukanlah sekedar aksesoris semata. Bagi seseorang yang memiliki gangguan penglihatan, benda ini menjadi kebutuhan untuk menjalani aktivitas keseharian. Penggunaan kacamata tidak terkhususkan pada orang dewasa saja, anak-anak pun yang mengalami gangguan juga bisa mengenakkannya. 

Namun, kacamata anak harus dipilih dengan sebaik mungkin. Menjawab kebutuhan ini, SATURDAYS, merek kacamata lokal yang telah mengukuhkan reputasinya dengan ragam produk yang disesuaikan bagi konsumen Asia, mengumumkan kedatangan lini terbaru mereka: SATURDAYS Junior. Koleksi ini ditujukan khusus untuk anak-anak berusia 3-12 tahun, menawarkan solusi yang tak hanya praktis, tetapi juga penuh gaya untuk menemani kegiatan sehari-hari mereka.

Memilih kacamata untuk anak memang tidak boleh dilakukan dengan asal-asalan. Hal ini akan berdampak pada kehidupan mereka sehari-hari. Berikut lima tips yang perlu diperhatikan oleh orangtua saat memilih kacamata untuk anak. Baca artikel ini sampai habis ya. 

2 dari 3 halaman

Tips Memilih Kacamata untuk Anak

Perhatikan kebutuhan kacamata anak dan selektiflah dalam memilih bahan yang nyaman dan awet. (Foto: Dokumen/SATURDAYS)

1. Pilih kacamata dengan perlindungan blue light 

Seperti yang orangtua ketahui, anak-anak saat ini sering memainkan gadget, dimana benda tersebut memiliki sinar blue-light yang dapat berpengaruh terhadap kesehatan mata. Berdasarkan laporan Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2022, sebanyak 33,44% anak usia dini (0-5 tahun) dan 52,76% anak usia 5-6 tahun telah menggunakan ponsel. Untuk itu orangtua bisa memilih kacamata yang bisa membantu anak dalam menjernihkan penglihatannya sekaligus melindunginya dari sinar blu light.  SATURDAYS Junior diluncurkan untuk menyelaraskan gaya hidup yang melindungi penglihatan anak-anak dari dampak negatif pemakaian gadget yang kini semakin meningkat. Semua koleksi SATURDAYS Junior ditawarkan dengan lensa blue-light dan minus, yang dirancang untuk mendukung kenyamanan anak-anak dalam menjalani aktivitas sehari-hari. 

2. Pilih desain yang nyaman dan tahan lama

Kacamata menjadi benda yang akan akan dipakai dalam kegiatan keseharian, untuk itu orangtua bisa memperhatikan desain yang nyaman untuk si kecil gunakan dan tahan lama karena keaktifaanya. “Dalam proses perancangan SATURDAYS Junior, kami melakukan penelitian, mulai dari wawancara dengan para orang tua hingga uji pemakaian langsung pada anak-anak, kami merancang SATURDAYS Junior untuk melindungi penglihatan anak-anak dari dampak negatif pemakaian gadget. Dengan mempertimbangkan perilaku anak yang lebih aktif, kacamata ini memiliki temple yang lebih nyaman dan spring hinge atau engsel yang fleksibel, sehingga dapat mengakomodasi aktivitas anak yang dinamis,” ujar Tomy Herseta, Direktur Kreatif SATURDAYS. Selain 

3. Perhatikan ukuran dan bentuk frame

Selanjutnya, orangtua harus memperhatikan bentuk frame kacamata untuk si keci.  Pastikan kacamata tidak mudah jatuh dan tetap nyaman digunakan. SATURDAYS Junior menawarkan berbagai model termasuk versi mini dari koleksi terbaik mereka seperti Filmore, Hamilton, Ashley, dan Mona. Frame yang sesuai akan memastikan kacamata tidak mudah jatuh dan tetap nyaman digunakan.

 

3 dari 3 halaman

Pilih Kacamata Terbaik untuk Anak agar Mereka Bisa Menjalani Harinya dengan Nyaman

Memilih kacamata yang terbaik untuk anak merupakan salah satu cara orangtua membantu si kecil agar nyaman menjalani hari-harinya. (Foto: Dokumen/SATURDAYS)

4. Pilih model yang disukai anak 

Nah, ini yang paling cukup krusial. Orangtua harus mengajak anak dalam proses pemilihan kacamata. Hal ini dapat membuat mereka lebih semangat untuk memakainya. SATURDAY memiliki koleksi yang menarik, termasuk kolaborasi dengan karakter ikonik Doraemon. Koleksi ini tidak hanya menggemaskan tetapi juga fungsional, sehingga anak-anak bisa tetap tampil modis dan stylish.

5. Pertimbangkan harga dan kualitas 

Terakhir, orangtua juga harus selektif dalam harga kacamata untuk si kecil.  Koleksi SATURDAYS Junior dibanderol dengan harga frame mulai dari Rp395,000 belum termasuk lensa yang dapat menjadi pilihan utama bagi orang tua yang peduli akan kesehatan mata anak-anak mereka, sambil tetap tampil modis dan stylish. 

Kegiatan Sosial SATURDAYS

Sebelum peluncuran koleksi ini, SATURDAYS telah melakukan berbagai kegiatan sosial seperti acara amal dan pemeriksaan mata untuk anak-anak di panti asuhan. Tujuannya adalah untuk mendukung kualitas pendidikan bagi anak-anak dengan menyediakan fasilitas kacamata dan lensa bagi yang membutuhkan. SATURDAYS ingin memberikan dampak positif dengan memastikan masalah penglihatan tidak menjadi hambatan bagi generasi penerus bangsa. Rama Suparta, Co-Founder SATURDAYS, mengungkap, “Dalam rangka peluncuran resmi SATURDAYS Junior, kami tidak hanya memperkenalkan produk baru, tetapi juga berkomitmen untuk berkontribusi pada masyarakat. Melalui berbagai kegiatan sosial seperti bakti sosial dan pemberian pengecekan mata untuk anak-anak, kami berharap SATURDAYS Junior dapat menjadi pilihan utama bagi orang tua yang peduli akan kesehatan mata anak-anak mereka, sambil tetap tampil modis dan stylish. Kami berharap dapat memberikan dampak positif bagi generasi penerus bangsa.”

memperhatikan lima tips tersebut, orangtua dapat memastikan bahwa si kecil mendapatkan kacamata terbaik untuk mendukung mereka dalam berbagai aktivitas. Kacamata yang tidak sesuai bisa memengaruhi suasana hati mereka. Jadi, selektiflah dalam memilih dan jangan lupa untuk melibatkan anak saat memilih kacamata. 

Penulis: Naela Marcelina 

#Unlocking The Limitless