Fimela.com, Jakarta Jahe merupakan salah satu tumbuhan yang dipercaya memberikan banyak dampak baik bagi tubuh. Jahe bisa menyembuhkan berbagai penyakit, membunuh virus, dan juga sangat ampuh menghangatkan tubuh. Ginger shot merupakan minuman yang dapat memberikan imun baik bagi tubuh. Ginger shot baik dikonsumsi sebelum menjalani aktivitas sehari-hari ataupun berpergian jarak jauh. Imun ini dipercaya bisa menangkal penyakit flu, membantu menurunkan berat badan, menghilangkan bekas jerawat, meredakan jerawat, sumber vitamin c yang tinggi, dan dapat memberikan banyak asupan bagi tubuh. Ginger shot merupakan minuman yang berbahan dasar jeruk, lemon, dan jahe.
Cobalah untuk menerapkan kebiasaan sehat, salah satunya dengan menerapkan kebiasaan minum ginger shot sebelum melakukan aktivitas yang berat atau berpergian. Cobalah membuat ginger shot atau minuman sehat pribadimu sendiri dirumah. Ini dia resep ginger shot atau minuman sehat berbahan dasar jahe yang bisa kamu terapkan dirumah dan dikonsumsi sehari-hari.
Alat dan Bahan
Bahan:
- 4 Ruas Jahe
- 1 Buah Jeruk Sunkist
- 3 Buah Lemon
- Kunyit 1/2 sdm
- Lada Hitam 1/2 sdm
- Paprika Bubuk 1/2 sdm
- Madu 1 sdm
- Air 50 ml
Alat:
- Pisau
- Blender
- Botol Kecil
- Kain Saring
- Wadah
Cara Membuat
- Siapkan alat dan bahan. Mulai potong dadu jahe yang sudah dikupas dari kulitnya.
- Kupas kulit jeruk dan lemon yang sudah disiapkan. Lalu, potong dadu sebelum diblender.
- Siapkan blender dan masukan jeruk, lemon, dan jahe yang sudah dipotong dadu ke dalam blender. Blender sampai halus.
- Ketika sudah halus, siapkan ketiga rempah seperti kunyit, bubuk paprika, dan lada hitam 1/2 sdm. Masukkan semua rempah ke dalam campuran jahe, jeruk, dan lemon.
- Setelah rempah, jahe, jeruk, dan lemon sudah tercampur rata, maka masukkan madu dan air yang sudah disiapkan.
- Setelah semua sudah tercampur rata, siapkan kain peras dan wadah, lalu peras semua sari juga air dan pisahkan keduanya.
- Sari tidak dibutuhkan dan mulai masukkan air ginger shot ke dalam botolan kecil untuk harian.
Nah itu dia cara membuat ginger shot, minuman kesehatan berbahan dasar jahe, jeruk, dan lemon yang banyak manfaatnya bagi tubuh. Upayakan untuk hidup dengan sehat dan konsumsi banyak serat. Semoga bermanfaat ya, stay positive!
Penulis: Yosefin Natalie