Cara Merebus Ceker Ayam agar Cepat Empuk Tanpa Panci Presto

Febi Anindya Kirana diperbarui 13 Mei 2024, 10:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyak orang suka makan ceker ayam karena teksturnya yang kenyal serta sensasi rasa gurih yang dihasilkan oleh kulit dan kolagen ayam yang nikmat. Meskipun nikmat dan tampak mudah dimasak, tapi sebenarnya tidak banyak orang yang bisa masak ceker ayam hingga empuk tanpa alat presto. Umumnya, daging apa pun bisa diempukkan dengan panci presto, tapi bagaimana jika tidak punya alat presto di rumah? Mau tidak mau kita harus belajar merebus ceker ayam agar cepat empuk meskipun tanpa panci presto. Ternyata caranya cukup mudah dan bisa dipraktekkan sendiri di rumah. Ini dia caranya.

Bahan yang dibutuhkan

  • 1 kg ceker ayam yang sudah dicuci bersih
  • air secukupnya
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara merebus ceker ayam agar empuk

ilustrasi ceker rebus/Emily Li/Shutterstock
  1. Siapkan panci berisi air secukupnya. Rebus hingga mendidih.
  2. Masukkan ceker ayam hingga tenggelam. Jika airnya kurang, bisa ditambah.
  3. Pastikan menggunakan panci yang besar agar airnya tidak meluap saat proses merebus.
  4. Tutup panci kemudian rebus ceker selama 5 menit.
  5. Setelah 5 menit perebusan, kecilkan api. Buang kotoran dan lemak yang mengapung di permukaan. Matikan api. 
  6. Tutup kembali panci dan biarkan selama 30 menit. 
  7. Setelah didiamkan, nyalakan lagi api kompor, lajutkan merebus ceker ayam selama 7 menit, tak perlu membuka tutup panci. 
  8. Setelah perebusan 7 menit, matikan lagi api. Buka tutupnya, cek apakah daging ceker sudah empuk.
  9. Jika belum cukup empuk, tutup kembali panci dan biarkan dingin. 
  10. Biasanya daging ceker ayam sudah empuk dan bisa terlepas dari tulangnya.
  11. Tiriskan ceker dan siap olah jadi menu makanan sesuai selera.

Itu dia cara merebus ceker ayam cepat empuk tanpa presto. Semoga berhasil dan bermanfaat, selamat mencoba sendiri di rumah!

#Unlocking The Limitless