Fimela.com, Jakarta Kelahiran buah hati tentunya menjadi salah satu momen yang begitu dinanti oleh pasangan suami-istri, begitu pula yang dirasakan oleh sederet selebriti Tanah Air ini.
Segenap pasangan selebriti ini pun bersiap siaga menyambut kelahiran si Kecil. Lantas sepanjang tahun 2024 ini, terlihat sejumlah selebriti ini telah melahirkan buah hatinya.
Kehadiran sang buah hati pun melengkapi kebahagiaan dari pernikahan sederet selebriti ini. Mulai dari Jessica Mila hingga Alyssa Soebandono turut memberikan kabar bahagia dari rumah tangganya.
What's On Fimela
powered by
Jessica Mila
Aktris cantik ini akhirnya melahirkan anak pertama dari pernikahannya dengan Yaqub Hasibuan pada 20 Maret 2024 lalu. Ia melahirkan anak berjenis kelamin perempuan yang dinamakan Kyarra Arunika Hasibuan.
Bella Bonita
Istri dari penyanyi pop Jawa, Denny Caknan yakni Bella Bonita juga melahirkan anak pertamanya pada tahun 2024, tepatnya pada 5 Januari 2024. Dari pernikahan mereka, diketahui keduanya dikaruniai anak perempuan cantik yang dinamakan Sabil Maratungga Cundamani.
Kiki Amalia
Selain itu juga ada aktris Kiki Amalia. Diketahui dari pernikahannya bersama sang suami, Agung Nugraha. Ia akhirnya melahirkan seorang anak perempuan cantik yang dinamakan Aleesya Putri Keshalia pada 28 Februari 2024 lalu.
Sheila Marcia
Pernikahan Sheila bersama Dimas Akira kini semakin lengkap dengan kehadiran putra kecilnya yang lahir pada 26 Februari 2024 lalu. Kelahiran anak kelimanya itu mereka namakan Abraham Jared Joseph.
Nadia Omara
Berikutnya ada Youtuber misteri, Nadia Omara. Diketahui Nadia Omara telah melahirkan anak pertamanya berjenis kelamin laki-laki pada 12 Februari 2024 lalu. Ia dan suami, Galih Baren Suryo Putro memutuskan menamakan putra kecilnya Umar Zavian Nayi.
Patricia Devina
Pasangan selebriti Patricia Devina dan Billy Davidson juga menyambut anak keduanya pada 4 Januari 2024. Anak keduanya tersebut berjenis kelamin perempuan dan mereka namakan Brielle Davidson.
Tasyi Athasia
Selanjutnya ada selebriti internet, Tasyi Athasia saudara kembar dari Tasya Farasya. Diketahui ia dan suaminya Syech Zaki telah dikaruniai anak ke-4 mereka pada 10 Januari 2024 lalu yang berjenis kelamin perempuan.
Nabila Maharani
Dan juga kabar bahagia dari pasangan musisi Nabila Maharani dan Tri Suaka. Diketahui keduanya dikaruniai anak pertama mereka berjenis kelamin laki-laki pada 2 Februari 2024 lalu. Putra kecilnya tersebut mereka namakan Muhammad Garuda Suaka.
Alyssa Soebandono
Baru-baru ini juga ada kabar bahagia dari pasangan aktor Alyssa Soebandono dan Dude Harlino. Keduanya menyambut anak ketiganya yang berjenis kelamin perempuan. Diketahui Alyssa melahirkan Aulia Putri Harlino pada 22 April 2024. Kehadiran sang putri cantik melengkapi kebahagiaan mereka yang telah memiliki dua putra tampan.