Fimela.com, Jakarta Ada banyak cara untuk kita menjaga bumi agar tidak terjadi kerusakan ekosistem, punahnya spesies, masalah kesehatan hingga pencemaran Lingkungan yang mengakibatkan bencana alam. Memeringati Hari Bumi atau Earth Day yang baru saja diperingati pada tanggal 22 April 2024 lalu menjadi momen yang tepat untuk meningkatkan kesadaran tentang peran kita dalam menjaga lingkungan.
Untung, banyak hal yang dapat kita lakukan untuk memulai gaya hidup yang ramah lingkungan (sustainable lifestyle) untuk mencegah kerusakan lingkungan yang lebih parah. Misalnya saja, memilah sampah, tidak menggunakan plastik, hingga menggunakan makeup dan skincare yang ramah lingkungan.
Kini semakin majunya teknologi dan pengetahuan, beberapa brand kecantikan internasional dan lokal peduli akan keberlangsungan lingkungan yang sehat dengan meluncurkan beragama produk skincare dan makeup yang ramah lingkungan.
Jadi tidak hanya mempercantik diri, melainkan dapat menjaga lingkungan dari kerusakan. Lalu brand kecantikan apa saja yang mengedepankan sustainability? Berikut ulasannya.
Pürlosophy
Pürlosophy ingin mengurangi dampak buruk yang dihasilkan industri kecantikan terhadap lingkungan. Dengan mengusung konsep skipcare yakni menggabungkan 2 fungsi skincare ke dalam 1 produk sekaligus. Brandnya memiliki value untuk mengoptimalkan penggunaan produk yang esensial namun tetap memberikan hasil. Dengan konsep skipcare, produknya dapat meminimalisir beauty waste atau sampah limbah kecantikan.
Produk ini memproduksi botol dan kemasan luar dari material daur ulang seperti PET (limbah botol plastik) dan PULP (kertas daur ulang). Jadi selain ramah lingkungan, produk kita jauh lebih kompak (tidak makan tempat) dan lebih praktis secara waktu penggunaan, hasil setelah pemakaian, dan harga karena adanya 2 manfaat produk dalam 1 botol saja.
Pürlosophy mengeluarkan 2 jenis produk skincare ramah lingkungan. Yang pertama ada 2-in-1 Essence Toner Ini merupakan penggabungan antara essence dan juga toner.
Unitary
Sunscreen Unitary menawarkan produk sunscreen untuk jenis kulit kering, kulit berminyak, kulit campuran, dan kulit sensitif. Unitary menyediakan sunscreen yang tepat untuk setiap jenis kulit. Brand Unitary juga berkomitmen untuk melindungi laut dan terumbu karang.
Unitary merupakan brand sunscreen Perancis yang didirikan oleh Dr. Sophie, seorang ahli biologi kelautan yang fokus penelitiannya adalah perlindungan dan pembangunan berkelanjutan lingkungan laut.
Formula ramah lingkungan, menggabungkan faktor perlindungan matahari yang tinggi dari SPF50+・PA++++, dan atas dasar ini, ia menambahkan bahan untuk perlindungan laut, tanpa menambahkan oxybenzone dan micro-nano zinc oxide. Pada akhir tahun 2015, tim penelitian dan pengembangan Dr. Sophie menjalin kemitraan strategis dengan DSM, perusahaan kimia yang terkenal secara internasional dan merupakan agen sunscreen nomor satu di dunia.
Keina Beauty
Keina Beauty adalah brand skincare asal Bali yang tak hanya memaksimalkan kesehatan dan kecantikan kulit, tetapi juga peduli isu lingkungan. Produk-produk Keina Beauty menggunakan formula yang powerful, berstandar medis yang aman dalam pemakaian jangka panjang.
Keina hadir menjadi sebuah brand eco-friendly, tidak menggunakan uji bahan kimia kepada hewan, dan berdampak positif untuk lingkungan. Keina yang berarti keindahan natural, berkah dan matahari terbit diproduksi dengan bahan alami pilihan dan tidak mengeksploitasi alam.
Dengan mengusung konsep eco-friendly dan berprinsip “Perfect Nutrition for Beautiful Skin”, Keina memiliki empat rangkaian produk yaitu Reviving Facial Wash, Calming Cy-Essence, Cy-Brightening Moisturizer, dan Protecting CC Cream.
The Body Shop
The Body Shop Indonesia, salah satu brand produk kecantikan global yang menyediakan produk skincare, hair care dan makeup di Indonesia menghadirkan produk dengan bahan-bahan alami dan diproduksi dengan etis serta berkelanjutan.
Tidak hanya menghadirkan solusi kecantikan, brand ini aktif melakukan berbagai aksi kecil yang berdampak besar di Indonesia untuk menjadikan bumi lebih indah dan layak.The Body Shop memiliki program Bring back Our Bottle. Program ini merupakan salah satu program unggulan dari The Body Shop Indonesia yang mendorong konsumen untuk mengembalikan kemasan plastik yang telah dipakai.
Bhumi
Hal ini pulalah yang melandasi Bhumi Skincare untuk membuat kemasan isi ulang yang ramah lingkungan. Dalam proses pengembangan produk kecantikan refill pack, ia memikirkan cara agar konsumen bisa mendapatkan manfaat produk kecantikan, tanpa menimbulkan masalah baru, yaitu sampah plastik.
Hingga kemudian Bhumi Skincare membuat inovasi refill pack yang kemasannya biodegradable dan sustainable. Terbuat dari craft paper, kemasan refill pack tersebut akan terurai secara alami dengan cepat dan mudah. Di dalam kemasan tidak terdapat lapisan plastik sama sekali.
Kemasan itu compatible dengan moisturizer yang diproduksi.
Raine
Tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan perempuan akan produk makeup sehari-hari, Raine Beauty juga ingin mengajak untuk mewujudkan self-love dengan memilih, sekaligus menggunakan produk yang mereka inginkan dan butuhkan. Tidak sampai di situ saja, menariknya lagi, Raisa menghadirkan brand Raine Beauty ini dengan konsep conscious (kesadaran) dan sustainability( keberlanjutan) lewat kemasan setiap produknya.
Setiap produk Raine Beauty dikemas dengan packaging yang terbuat dari 50% PCR (post-consumer recycled plastic) atau bahan daur ulang plastik bekas pakai. Setiap kemasan diciptakan sederhana dan ramah lingkungan, yang diharapkan bisa turut berkontribusi secara sadar mengurangi atau tidak menambah limbah dari produk kecantikan.