Ingin Reapply Suncreen Tanpa Bikin Makeup Geser, Bigini Cara dan Solusinya

Nabila Mecadinisa diperbarui 19 Apr 2024, 08:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu kunci perlindungan kulit adalah dengan rajin memakai sunscreen. Apapun cuacanya, panas ataupun hujan, penggunaan sunscreen sangat penting untuk melindungi kulit jangka panjang dan jangka pendek. Jangka panjangnya, barrier kulit terjaga, mencegah vlek kulit, hingga mencegah terjadinya kanker kulit. Namun sayangnya, banyak orang yang masih menyepelekan penggunaan sunscreen dengan ragam alasan, mulai dari tidak menemukan tekstur sunscreen yang tepat, hingga mempengaruhi makeup yang dipakai. 

Bahkan hingga saat ini, masih banyak orang yang tidak mengulang pemakaian sunscreen, atau malas me-reapply sunscreen karena takut makeup yang telah digunakan bergeser. Lalu, apakah ada cara dan solusi agar makeup tetap stay saat reapply sunscreen?Jawabannya, ada!

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

SKINTIFIC All Day Light Sunscreen Mist

Cek di sini solusi untuk cegah makeup geser saat reapply sunscreen. (Foto: Instagram/ Skintific)

SKINTIFIC merilis sunscreen dalam bentuk spray yang praktis digunakan. SKINTIFIC All Day Light Sunscreen Mist dikemas dalam kemasan aerosol mini, berukuran 60 ml. Dilengkapi dengan SPF 50+ & PA++++. Produk ini mampu melindungi kulit hingga 12 jam dari sinar UVB penyebab sunburn dan juga kemampuan 16 kali lebih tinggi menangkal UVA, sehingga efektif mencegah tanda penuaan akibat paparan sinar matahari. 

Saat disemprotkan ke kulit, sunscreen ini memiliki tekstur invisible yang ringan dan tidak merusak makeup, sehingga sempurna dijadikan produk untuk reapply sunscreen. Di dalam produk ini juga terdapat teknologi mikrokapsul yang memberikan 0.04nm lapisan pelindung transparan pada kulit wajah. 

 

3 dari 3 halaman

Formulasi

Cek di sini solusi untuk cegah makeup geser saat reapply sunscreen. (Foto: Instagram/ Skintific)

Formulasinya diperkaya dengan 5 kali bahan efektif , diantaranya UV Pearls, ceramide, centella, yang bisa melindungi kulit dari sinar UV. Produk ini vegan friendly serta cruelty free ini juga diklaim cocok untuk semua tipe kulit termasuk kulit sensitif karena bebas dari kandungan SLS, alkohol, paraben, mineral oil dan artificial colorant. Tekstur ringannya juga mampu mendinginkan kulit sehingga terasa nyaman saat digunakan.

 

 

 

 

 

 

#Unlocking The Limitless