Fimela.com, Jakarta Jus merupakan minuman segar yang menyehatkan. Jus biasanya terbuat dari berbagai campuran buah. Sahabat Fimela bisa mengombinasikan buah-buah lainnya. Nah, jika Sahabat Fimela ingin membuat jus buah yang enak dan menyegarkan berikut beberapa pilihan jus yang bisa dibuat sendiri di rumah. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
1 Jus Buah Stroberi
Bahan
- 100 gram buah stroberi
- 1 gelas air
- Es serut, secukupnya
Cara Membuat
- Campur semua bahan kemudian haluskan dengan cara diblender.
- Sajikan di gelas saji dan nikmati sebagai takjil berbuka.
2 dari 7 halaman
2. Jus Pepaya Pisang
ilustrasi resep jus pepaya/Umpaporn/Shutterstock
Bahan
- 100 gram buah pepaya
- 2 buah pisang ambon
- 1 buah belimbing
- 500 ml air
Cara Membuat
- Siapkan semua bahan kemudian cuci bersih.
- Potong pepaya, pisang dan belimbing kecil-kecil agar mudah dihaluskan. Haluskan atau jus ketiga buah dengan air sampai halus.
- Saring jus dan tuang ke gelas saji. Sajikan atau simpan di lemari es terlebih dahulu agar lebih dingin pun segar.
3 dari 7 halaman
3. Jus Jambu Merah
Ilustrasi jus jambu/copyright freepik.com/topntp26
Bahan-bahan:
- 2 buah jambu merah (yang sudah matang).
- 1 buah lemon (ambil air perasannya).
- 2 sendok makan madu (opsional, sesuai selera).
- Es batu secukupnya.
Cara Membuat:
- Kerok kulit jambu merah dan iris menjadi ukuran kecil-kecil.Peras lemon dan buang bijinya.
- Masukan irisan jambu merah ke dalam blender, campurkan dengan air lemon, dan tambah madu (sesuai keinginan).
- Haluskan semua bahan dengan blender dan tambah air jika terlalu kental.
- Gunakan saringan halus untuk menyaring jus agar lebih lembut. Tuang jus ke dalam gelas berisi es batu.
- Hidangkan jus jambu merah dan lemon yang segar ini, dan rasakan sensasinya!
4 dari 7 halaman
4. Jus Semangka
ilustrasi resep jus semangka/Chernyshkova Natalia/Shutterstock
Bahan
- 250 gram buah semangka
- ½ buah jeruk nipis, peras airnya
- 200 ml air
Cara Membuat
- Campur buah semangka dengan air jeruk nipis dan air.
- Haluskan atau blender sesuai selera. Saring jus semangka yang telah diblender. Tuang di gelas saji. Sajikan.
5 dari 7 halaman
5. Jus Alpukat
ilustrasi jus alpukat/Vatria Project/Shutterstock
Bahan
- 1 buah alpukat matang
- 300 ml air
- Es batu, secukupnya
- Kental manis, secukupnya
Cara Membuat
- Kupas kulit alpukat kemudian potong-potong daging alpukat sesuai selera.
- Campur dengan air dan blender hingga halus.
- Tambahkan kental manis secukupnya ke dalam jus alpukat yang sudah jadi. Aduk rata.
- Tambahkan es batu ke dalam jus alpukat, sajikan.
6 dari 7 halaman
6. Jus Tomat
Jus buah tomat. (Foto: Freepik/azerbaijan_stockers)
Bahan:
- 4 buah tomat matang
- 2 gelas air
- Es batu, secukupnya
Cara Membuat
- Cuci bersih buat tomat. Belah buah tomat jadi beberapa bagian kemudian blender bersama air hingga halus.
- Saring jus tomat ke dalam gelas saji. Tambahkan es batu secukupnya.
7 dari 7 halaman
7. Jus Belimbing
Ilustrasi jus belimbing/copyrightshutterstock/Karlos Montealban
Bahan:
- 2 buah belimbing ukuran besar
- 1 sdt gula pasir
- Air secukupnya
- ½ gelas es batu
Cara Membuat:
- Potong belimbing menjadi beberapa bagian, buang bijinya.
- Masukkan belimbing ke dalam blender, tambahkan dengan gula dan air. Blender sampai halus.
- Saring jus belimbing dengan saringan teh.
- Tuangkan jus belimbing ke dalam gelas yang telah di isi es batu.
- Jus beimbing siap dinikmati.
Selamat mencoba dan semoga suka!