Baju kurung putih dengan kerudung berhias bordir pinggir merupakan gaya yang sangat anggun dan abadi untuk hari raya. Putih memberikan kesan suci dan elegan, sementara hiasan bordir pinggir pada kerudung memberikan detail yang unik. [Foto: Instagram/ayutingting92]
Warna hijau tentu tak luput untuk perayaan Idul Fitri. Kamu bisa pilih baju kurung sepert Anisha Rosnah. Baju kurungnya ini memiliki detail bordir floral dari jahitan benang emas di bagian-bagian ujungnya. [@tehfirdaus]
Penampilan Anisha Rosnah dibalut baju kurung warna abu-abu dengan detail full lace juga tak kalah menarik untuk lebaran. Baju kurung tersebut ia padukan dengan hijab warna senada. [@tehfirdaus]
Baju kurung satin warna putih dengan aksen bordiran di tepian juga tak kalah elegan. Padukan dengan hijab warna senada. [@tehfirdaus]
Tampil kompak bersama keluarga, Lesti Kejora tampak menawan dibalut baju kurung warna merah maroon dengan aksen bordiran di tepian. [@lestikejora]
Baju kurung motif floral print, bikin look lebih menarik. Seperti Ayana Moon yang melengkapi penampilannya dengan pashmina nuansa emas. [@xolovelyayana]
Momen lain, Ayana terlihat mengenakan baju kurung satin warna soft purple dengan aksen motif floral di panel bagian depan. Baju kurung tersebut kemudian ia padukan dengan hijab bermotif warna senada. [@xolovelyayana]