Fimela.com, Jakarta Salah satu lauk paling praktis yang juga enak untuk menu sahur ada sambal goreng. Ada beraneka ragam sambal goreng yang tak hanya enak tetapi juga kaya manfaat dan mudah cara membuatnya. Lauk satu ini juga terbilang awet atau tahan lama sehingga cocok jadi menu sahur sehari-hari selama bulan Ramadan.
Berikut ini ada beberapa resep sambal goreng enak untuk lauk sahur. Mari simak resepnya dan coba di rumah.
Resep Sambal Goreng Krecek Gudeg
Bahan
- 500 ml santan cair
- 50 gram kerupuk krecek/rambak
- 15 buah cabai rawit, iris serong
- Segenggam kacang tolo rebus
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, geprek
Bumbu Halus
- 10 buah cabai merah keriting
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah besar, buang bijinya
- 1/2 sdt terasi
- 1 sdm gula merah sisir
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
Cara Membuat
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam dan lengkuas, tumis hingga harum dan matang.
- Masukkan santan, aduk hingga mulai mendidih.
- Masukkan kacang tolo, aduk rata.
- Tambahkan Masukkan krecek ke dalam wajan, aduk rata.
- Masak hingga bumbu meresap sambil sesekali diaduk agar santan tidak pecah.
- Jika kuah sudah mengental dan krecek sudah empuk, masukkan cabai rawit yang diiris serong, masak hingga cabai layu.
- Koreksi rasa, tambahkan gula, garam atau kaldu penyedap jika masih kurang. Angkat sambal goreng krecek yang telah matang, sajikan.
Resep Sambal Goreng Kentang Ati
Bahan
- 3 buah kentang ukuran sedang
- 4 buah ati dan ampela
- 1 batang daun bawang
- 1 batang daun seledri
- Garam, penyedap masakan dan lada bubuk (secukupnya)
- 1 lembar daun jeruk
- Minyak goreng, secukupnya
Bumbu Halus
- 3 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 7 buah cabai keriting
- 5 buah cabai rawit
- 1 butir kemiri
Cara Membuat
- Kupas buah kentang kemudian potong dadu dan cuci bersih. Goreng hingga matang dan kering bagian luarnya.
- Potong dadu ati dan ampela, goreng hingga matang hingga bagian luarnya kering.
- Goreng bahan untuk bumbu halus. Tiriskan kemudian haluskan.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan.
- Tambahkan daun jeruk, garam, penyedap dan lada bubuk.
- Masukkan kentang dan ati ampela yang telah digoreng, aduk rata bersama bumbu.
- Terakhir tambahkan daun bawang dan daun seledri secara utuh atau kamu bisa mencincangnya halus.
- Koreksi rasa, angkat dan sajikan.
Resep Sambal Goreng Teri Kacang
Bahan
- 100 gram teri medan
- 100 gram biji kacang tanah
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 4 cm lengkuas, memarkan
- 1 sdm air asam jawaK
- ecap manis, secukupnya
- Minyak goreng, secukupnya
Bumbu Halus
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula jawa
- Penyedap masakan, secukupnya jika suka
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 12 buah cabai keriting
- 3 buah cabai rawit
Cara Membuat
- Cuci bersih teri, tiriskan hingga kering kemudian goreng hingga matang dan renyah, sisihkan.
- Goreng kacang tanah hingga matang dan renyah, tiriskan kemudian sisihkan bersama ikan teri.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum.
- Tambahkan lengkuas, daun jeruk, daun salam, air asam jawa dan kecap manis secukupnya. Aduk rata, masak hingga harum.
- Masukkan sedikit demi sedikit ikan teri dan kacang yang telah digoreng, aduk rata sambil dimasak dengan api kecil.
- Matikan api, terus aduk semua bahan agar bumbu sambal goreng tercampur rata ke teri dna kacang.
- Sajikan selagi masih hangat atau tunggu hingga dingin kemudian simpan di wadah tertutup agar sambal goreng teri ini awet renyah.
Resep Sambal Goreng Udang Gurih Pedas
Bahan
- 250 gram udang kupas
- 1 batang daun bawang, cincang kasar
- 2 lembar daun jeruk
- 2 ruas jari lengkuas, memarkan
- Minyak goreng, secukupnya
Bumbu Halus
- 3 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 5 buah cabai keriting merah
- 5 buah cabai rawit
- 1 sdm gula merah
- Garam, penyedap dan lada bubuk, secukupnya
Cara Membuat
- Siapkan semua bahan dan haluskan bumbu.
- Panaskan minyak, tumis bumbu dengan api kecil hingga harum.
- Tambahkan daun bawang dan daun jeruk ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata.
- Masukkan udang, aduk rata dan masak hingga matang.
- Koreksi rasa, angkat kemudian sajikan.
Resep Sambal Goreng Kubis
Bahan
- 1/2 buah kubis
- 1/2 buah bawang bombay
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdm saus sambal
- 2 buah cabai merah besar
- garam, lada dan kaldu bubuk minyak goreng
Bumbu Halus
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 5 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah besar
- 1 sdt gula merah
Cara Membuat
- Iris tipis kubis, cuci bersih. Iris tipis cabai merah.
- Cincang bawang bombay, tumis hingga matang.
- Masukkan irisan cabai, tumis hingga harum.
- Masukkan bumbu halus, tumis hingga matang.
- Masukkan kubis, aduk rata hingga layu.
- Masukkan saus sambal, kecap manis, garam, lada dan kaldu bubuk secukupnya.
- Tes rasa, jika sudah pas, angkat.
Itulah sekian resep sambal goreng yang enak sebagai lauk sahur. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencobanya di rumah.