5 Resep Masakan Serba Ayam Bakar Enak untuk Menu Ramadan

Mimi Rohmitriasih diperbarui 31 Agu 2024, 14:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Daging ayam sebagai salah satu bahan makanan yang digemari banyak orang. Ini bisa diolah menjadi beragam masakan lezat dan menggugah selera. Salah satunya yakni ayam bakar. Ini juga bisa tahan lama jika dibandingkan dengan makanan lainnya. Tak heran, jika daging ayam sebagai salah satu pilihan menu terbaik sehari-hari, bahkan menu terbaik selama bulan Ramadan. 

Bicara mengenai olahan daging ayam, kali ini Fimela punya beberapa resep masakan serba ayam bakar enak untuk menu Ramadan yang praktis. Resep ini bisa buat menu berbuka atau sahur. Ini bisa dibuat dalam porsi mini atau pun porsi besar. Yuk, simak resepnya. 

2 dari 6 halaman

Resep Ayam Bakar Madu

ilustrasi ayam bakar/Ika Rahma H/Shutterstock

Bahan

  • 6 Potong sayap ayam
  • 4 sdm madu
  • 4 sdm minyak goreng

Bumbu Halus

  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • Air, secukupnya

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan.
  2. Masak ungkep daging ayam dengan bumbu yang telah dihaluskan hingga matang dan empuk
  3. Jika daging ayam telah matang, angkat dan biarkan dingin.
  4. Campur madu dan minyak goreng hingga rata. Oleskan pada daging ayam yang telah dimasak bersama bumbu.
  5. Bakar daging ayam yang telah diolesi minyak dan madu hingga matang dan berwarna cokelat kehitaman di bagian luar.
  6. Angkat ayam bakar madu yang telah matang, sajikan selagi masih hangat.
3 dari 6 halaman

Resep Ayam Bakar Padang

Ilustrasi ayam bakar bumbu padang./Copyright shutterstock.com/g/AriyaniTedjo

Bahan

  • 1/2 ekor ayam, potong menjadi beberapa bagian
  • 450 ml santan
  • 2 lembar daun salam
  • 1 lembar daun kunyit
  • Gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya
  • air perasan jeruk nipis
  • 1 buah sereh

Bumbu Halus

  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 ruas kunyit bakar
  • 4 butir kemiri
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 ruas jahe
  • 3 lembar daun jeruk buang tulang
  • 2 lembar daun salam buang tulang
  • 20 biji cabe merah

Cara Membuat

  1. Cuci bersih ayam,lumuri air jeruk nipis dan garam,cuci bersih kembali.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum,masukan daun salam,daun kunyit,sereh,aduk rata.masukan ayam,beri santan,beri gula,garam,kaldu bubuk.Koreksi rasa
  3. Masak hingga ayam empuk dan kuah menyusut.
  4. Matikan api, panaskan teflon atau bara api, panggang ayam sambil sesekali dioles sisa bumbu ungkepan.
4 dari 6 halaman

Resep Ayam Bakar Bumbu Rujak

ilustrasi ayam bakar/copyright by Ariyani Tedjo (Shutterstock)

Bahan

  • 1 ekor ayam potong
  • 2 sdm air asam jawa
  • 3 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 batang sereh, geprek
  • 5 buah jeruk nipis
  • 500 ml santan
  • Gula, secukupnya
  • Garam, secukupnya
  • Kaldu bubuk, secukupnya

Bumbu Halus

  • 8 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri sangrai
  • 2 cm kunyit
  • 1 keping gula merah
  • 1 ruas jahe
  • 8 batang cabai merah keriting, dapat diubah sesuai selera
  • 10 batang cabai rawit merah, dapat diubah sesuai selera

Cara Membuat

  1. Cuci bersih ayam, marinasi dengan perasan jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 10 menit.
  2. Haluskan semua bahan pada bumbu halus, boleh dengan cobek atau blender.
  3. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, daun jeruk, dan sereh lalu tumis kembali hingga matang.
  4. Tuangkan santan, air asam jawa, gula, garam, dan kaldu bubuk. Masak dan aduk hingga mendidih.
  5. Masukkan ayam yang telah dimarinasi, ungkep ayam hingga empuk dan air menyusut
  6. Bila ayam telah siap, panggang ayam di teflon tanpa minyak. Ayam dapat diolesi dengan bumbu sisa.
  7. Ayam bakar bumbu rujak siap disajikan.
5 dari 6 halaman

Resep Ayam Bakar Kecap

Ilustrasi ayam bakar kecap/copyright shutterstock.com/galuhtati

Bahan

  • 500 gram daging ayam, potong jadi 5 bagian
  • 1 sachet santan instan cair
  • 5 sdm kecap manis
  • 1 sdm mentega
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 ruas jari lengkuas
  • Sedikit air

Bumbu Halus

  • 7 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 5 buah cabai merah besar
  • Garam, gula jawa, lada bubuk dan kaldu penyedap (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Cuci bersih ayam dan potong kemudian tiriskan. 
  2. Haluskan bumbu, ungkep ayam dengan bumbu yang telah dihaluskan. 
  3. Tambahkan jahe, lengkuas, santan cair dan mentega ke dalam ungkepan ayam. Ungkep ayam hingga matang. Tambahkan sedikit air agar bumbu ungkep meresap dengan baik. 
  4. Koreksi rasa ayam yang telah diungkep, tiriskan ayam. 
  5. Gunakan sisa bumbu ungkep untuk bumbu olesan. Tambahkan kecap manis ke dalam bumbu ungkep ini. 
  6. Celupkan daging ayam ke dalam bumbu oles, panggang atau bakar hingga matang dan berbau sedap. 
  7. Ayam bakar kecap siap untuk disajikan. 
6 dari 6 halaman

Resep Ayam Bakar Pedas Manis

ilustrasi ayam bakar /copyright by Lienda Yunita Apponno (Shutterstock)

Bahan

  • 1 kg daging ayam, potong sesuai selera
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • Kecap manis secukupnya
  • Minyak goreng
  • Garam
  • Gula pasir
  • Kaldu jamur

Bumbu Halus

  • 7 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 10 buah cabai keriting
  • 6 buah cabai rawit
  • 4 butir kemiri sangrai
  • Cabai rawit, sesuai selera
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 1/2 sdt lada butir

Cara Membuat

  1. Tumis bumbu halus, tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas. Masak sampai harum. Tambahkan sedikit air.
  2. Masukkan daging ayam ke dalam tumisan bumbu, masak hingga daging ayam matang. 
  3. Beri kecap manis, garam, gula pasir, dan kaldu jamur. Koreksi rasa, kemudian angkat dan tiriskan. 
  4. Bakar daging ayam yang telah dimasak dengan bumbu, olesi dengan sisa bumbu. Tambahkan kecap sesuai selera pada daging ayam yang dibakar agar rasanya semakin mantap. 
  5. Angkat daging ayam yang telah matang, sajikan selagi masih hangat. 

Itulah sekian resep ayam bakar enak yang bisa dicoba. Semoga resep ini bermanfaat dan selamat menyambut datangnya bulan Ramadan.