Mengolah Pancake dan Kue Lumpur dari Nasi Sisa Bisa Jadi Ide Camilan dan Jualan

Fimela Reporter diperbarui 20 Mar 2024, 07:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Kamu pasti tidak jarang membuang nasi sisa apalagi dengan jumlah yang lumayan banyak. Sangat disayangkan dan hal yang kurang baik jika dibuang begitu saja. Apalagi di saat kondisi harga beras yang semakin tidak bersahabat.

Ternyata ada cara mengolah nasi sisa yang asik dan bisa jadi ide cemilan di rumah. Kamu bisa mengolahnya menjadi kue lumpur dan juga pancake. Jangan lupa siapkan alat dan bahan yang akan digunakan ya! Berikut beberapa cara membuatnya. 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Kue Lumpur Keju Coklat

Kue lumpur/copyright: shutterstock.com

Bahan:

  • 300 ml santan
  • nasi putih secukupnya 
  • 12 sendok makan tepung terigu
  •  8 sendok makan gula pasir
  • 3 sendok makan margarin cair
  • 2 butir telur ayam
  • 1 ½  sendok makan tepung kanji
  • garam secukupnya
  • 1 sendok teh vanili bubuk
  • Keju dan meses secukupnya

Cara Membuat :

  1. Blender nasi yang kamu punya hingga halus seperti tepung. 
  2. Kemudian masukkan tepung terigu, garam, gula, vanili, telur, dan santan. 
  3. Aduk dan campurkan sampai halus dan benar-benar merata.
  4. Tuang adonan ke dalam wadah. Masukkan margarin yang sudah dicairkan kemudian aduk sampai rata.
  5. Panaskan terlebih dahulu cetakan kue lumpur di atas api kecil.
  6. Olesi permukaannya dengan margarin agar adonan tidak lengket ke dalam cetakan, kemudian tuang adonan kue ke dalam cetakan.
  7. Begitu kue setengah matang, tambahkan topping di atasnya seperti meses ataupun keju. 
  8. Tutup kembali dan tunggu hingga kue lumpur matang sempurna
  9. Setelah matang, keluarkan dari cetakan.
  10. Tunggu sampai hangat, kemudian sajikan.
3 dari 3 halaman

Pancake Keju Coklat

ilustrasi kue imagawayaki/sasazawa/Shutterstock

Bahan:

  • 300 gram nasi sisa putih
  •  2 butir telur 
  • 1 cangkir keju cheddar 
  • 1 sendok meses coklat
  • garam secukupnya
  • 2 sendok makan mentega

Cara Membuat:

  1. Kocok 2 butir telur yang sudah disediakan hingga merata.
  2. Tuang ke dalam wadah kemudian, campurkan semua bahan kecuali mentega kemudian aduk rata.
  3. Panaskan wajan dan mentega.
  4. Masak adonan nasi, satu porsi diukur dengan satu sendok besar.
  5. Tekan adonan pada wajan dengan spatula hingga pipih, kemudian masak selama 3-4 menit tiap sisi hingga kecoklatan.
  6. Lakukan hal tersebut hingga adonan habis.

Nah itu dia cara menarik yang bisa kamu lakukan untuk membuat cemilan mudah dan enak dari nasi sisa. Daripada kamu harus membuang nasi yang sudah kamu masak lebih baik digunakkan untuk menghasilkan makanan lain yang enak dan mudah. Semoga bermanfaat!

Penulis : Yosefin Natalie