Ciri Zodiak Cancer, Benarkah Terlahir Keibuan?

Ivana Deva Rukmana diperbarui 28 Mar 2024, 09:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Kamu pasti tidak asing dengan zodiak satu ini. Cancer merupakan zodiak yang dilambangkan dengan hewan kepiting. Kepiting merepresentasikan hubungan antara laut dan pantai yang mewakili orang dengan zodiak Cancer yang hidup di antara emosional dan material. 

Sebagai zodiak elemen air kardinal, Cancer sangat ambisius dan kreatif untuk menggapai mimpi-mimpinya. Mereka juga tegas dengan kehidupannya, terbukti dengan rencana kehidupan yang sudah disiapkan dari jauh-jauh hari.

Sahabat Fimela yang berzodiak Cancer, benarkah kalau bintang dengan simbol kepiting ini ambisius dalam menggapai apa yang jadi tujuan hidupnya? Yuk, pembahasan lengkap tentang ciri zodiak Cancer dalam artikel ini, ya!

2 dari 5 halaman

Memiliki Perencanaan yang Matang

Ilustrasi Perencanaan Matang / Freepik by rawpixels.com

Zodiak Cancer termasuk dalam zodiak kardinal yang memiliki intuisi tegas. Cancer selalu membuat rencana secara matang dalam setiap kegiatannya. Dalam hal kecil seperti bertamasya pun, Cancer selalu memiliki to-do-list dan rencana perjalanan. Apalagi untuk rencana masa depan yang sangat penting bagi pemilik zodiak cancer ini. Karena zodiak Cancer hidup di antara emosional dan material, mereka akan selalu membuat perencanaan dan akan gelisah jika kehidupannya tidak berjalan sesuai rencana.

3 dari 5 halaman

Terlahir Keibuan

Ilustrasi Keibuan / Freepik by our-team

Sahabat Fimela yang lahir antara tanggal 21 Juni sampai 22 Juli memiliki zodiak cancer, nih. Perlu diketahui, Cancer termasuk dalam zodiak kardinal dengan elemen air. Artinya, orang dengan zodiak ini memiliki intuisi tegas, ambisius, dan berwawasan luas.

Zodiak Cancer sangatlah emosional. Mereka sangat mudah berempati pada sekitarnya. Zodiak Cancer akan sangat terbuka untuk dijadikan teman bercerita. Mereka akan membuat orang di sekitar nyaman, aman, dan tenang dengan kehadirannya. Zodiak Cancer terlahir keibuan, sensitif, penuh kasih sayang, cenderung melindungi diri, dan mengutamakan keamanan. Mereka senang memasak makanan, memberi hadiah, memberi waktu dan afeksi untuk orang-orang terkasihnya.

4 dari 5 halaman

Cenderung Menarik Diri Jika Dalam Masalah

Ilustrasi Cancer Menyelesaikan Masalah / Freepik by jcomp

Karena sifat sensitifnya, zodiak Cancer cenderung suka menarik diri. Mereka akan bersembunyi jika dalam masalah. Mereka akan mematikan gadget, menghindari sekitar, dan bergumul di dalam selimut. Cancer akan sangat sulit dihubungi jika sudah seperti ini.

5 dari 5 halaman

Memiliki Intuisi yang Tajam

Ilustrasi Intuitive / Freepik by azerbaijan_stockers

Ciri yang sangat melekat pada zodiak Cancer adalah intuisinya yang tajam. Mereka dapat merasakan jika ada masalah dengan orang sekitar. Empati cancer sangatlah tinggi, membaca situasi adalah makanan sehari-hari mereka. Selain intuisinya yang tajam, Cancer sangat mengutamakan keluarga dan orang sekitar. Ketika merasakan ada masalah, mereka cenderung langsung membantu sesulit apapun masalahnya. Cancer adalah zodiak yang loyal.

Itulah pembahasan tentang ciri-ciri zodiak Cancer. Jadi, dapat disimpulkan Cancer memiliki sifat yang sensitif, emosional, intuitif, keibuan, dan loyal. Tidak kalah penting, zodiak Cancer memiliki sifat yang sangat keibuan karena emosional dan sensitivitasnya, loh. Apakah sahabat Fimela juga memiliki ciri yang sama?