Resep Tulang Rangu Ayam Bumbu Pedas

Febi Anindya Kirana diperbarui 19 Feb 2024, 10:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Belakangan ini banyak sekali makanan unik yang sedang viral, salah satunya adalah tulang rangu ayam yang dibumbu pedas. Tulang rangu atau tulang muda, tulang rawan atau tulang lunak ayam ini berasal dari tulang dada ayam yang difillet, biasanya dikumpulkan dan dijual dalam kemasan kiloan.

Tulang rangu ayam punya tekstur empuk dan renyah, merupakan sumber kolagen, kalsium, fosfor dan protein yang baik untuk tubuh terutama bagus untuk memperkuat kesehatan tulang dan persendian. Cara mengolahnya pun mudah, salah satunya adalah dimasak pedas. Ini dia resep tumis tulang rangu ayam pedas yang bisa dicoba di rumah.

2 dari 2 halaman

Bahan dan Cara Membuat

ilustrasi tulang rawan ayam/KOHUKU/Shutterstock

Bahan:

  • 1 kg tulang rangu ayam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • air secukupnya
  • minyak secukupnya

Bumbu halus:

  • 10 buah cabai merah besar (boleh ganti cabai keriting)
  • 20 buah cabai rawit
  • 5 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih tulang rangu ayam. Rebus hingga matang dengan 1 sdm garam, tiriskan. Buang air rebusannya.
  2. Ulek atau blender kasar bumbu yang dihaluskan.
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun jeruk yang sudah disobek-sobek, daun salam dan serai geprek. Tumis bumbu hingga matang.
  4. Masukkan tulang rangu ayam, tambahkan kaldu bubuk, merica, kecap manis, gula dan garam secukupnya. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap. 
  5. Tes rasa, jika sudah pas, angkat. Sajikan.

Nikmati tulang rangu ayam pedas dengan nasi hangat.

#Unlocking The Limitless