Jarang Diketahui, Ini Manfaat Si Manis Stevia untuk Perawatan Kulit

Hilda Irach diperbarui 14 Mar 2024, 13:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Sahabat Fimela mungkin mengenal daun stevia sebagai pengganti gula alami. Tapi faktanya, kegunaanya jauh lebih luas dari sekedar pemanis.

Daun stevia adalah pemanis alami yang berasal dari tanaman Stevia rebaudiana. Daun stevia memiliki rasa manis yang 250-300 kali lebih tinggi dari gula biasa, dengan nol kalori. Selain dijadikan pemanis alami, daun stevia juga memiliki  manfaat yang luar biasa untuk menjaga kesehatan kulit. Terutama sebagai agen anti-aging yang dapat mencegah penuaan dini di kulit kamu.

"Stevia biasanya dikenal dengan pengganti gula saja tapi ini sebenarnya punya anti aging yang baik untuk kulit," jelas ujar Respati Pradipta, selaku Marketing Communication Duvaderm Molecular Skincare pada acara Peluncuran Duvaderm di Hermitage Hotel, Rabu 31 Januari 2024. 

Daun stevia mengandung senyawa anti-inflamasi yang dapat mengurangi peradangan dan kemerahan pada kulit.Efek gabungan Vitamin A & C, Fitosterol, dan Antioksidan dalam Stevia membantu meningkatkan respons kulit terhadap stres oksidatif yang bertanggung jawab atas hilangnya kolagen akibat penuaan kulit.  Daun stevia juga dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV.

Meski berperan sebagai agen anti-aging, Respati Pradipta mengungkapkan bahwa  stevia minim efek samping, tidak seperti retinol. Sehingga bisa digunakan sebagai alternatif retinol bagi pemilik kulit sensitif sekalipun.

“Jadi, aman digunakan pagi maupun malam hari,” lanjut Respati Pradipta.

2 dari 2 halaman

Rekomendasi Produk Skincare dengan Kandungan Stevia

Mengenal daun stevia yang kegunaanya jauh lebih luas dari sekedar pemanis. [@duvaderm]

Manfaat dari stevia ini bisa kamu temukan dalam produk perawatan Duvaderm A Glow Serum. Selain mengandung stevia, serum satu ini juga dibekali kandungan bakuchiol yang telah lama dikenal sebagai alternatif retinol alami.

Senyawa ini juga memiliki sifat anti-aging yang dapat membantu meningkatkan produksi kolagen yang bertanggung jawab terhadap kekencangan kulit. Kombinasi dua kandungan ini memungkinkan semakin tinggi efektivitas anti-agingnya.

Well, tertarik untuk mencobanya Sahabat Fimela?