Fimela.com, Jakarta Celine Dion secara terbuka menunjukan kondisi kesehatan dirinya yang tak baik-baik saja sejak Desember 2022 lalu. Baru-baru ini Celine pun mengumumkan dirinya akan merilis sebuah film dokumenter berjudul I Am: Celine Dion, berisi perjalanan dan perjuangannya melawan Stiff Person Syndrome.
"Beberapa tahun terakhir ini merupakan tantangan besar untuk saya," kata Celine Dion, Selasa (30/1//2024) dikutip dari laman E!News.
Dalam kesempatan itu Celine mengatakan dirinya sedang berada di masa di mana ia belajar menghadapi dan mengelola kondisinya yang serba terbatas. Meski begitu Celine menyebut dirinya tak membiarkan keterbatasan yang dimiliki membuat geraknya jadi terbatas.
Soal perilisan film dokumenternya, Celine Dion menyebut hal itu dilakukan untuk membayar rindu kepada para penggemar. "Seiring dengan perjalanan saya untuk melanjutkan karier akting saya, saya menyadari betapa saya sangat merindukannya bisa bertemu dengan para penggemar saya," tutur Celine Dion.
What's On Fimela
powered by
Meningkatkan Kesadaran dan Jadi Dorongan Semangat
Lebih lanjut penyanyi 55 tahun itu mengatakan lewat film dokumenter yang akan dirilis, Celine ingin meningkatkan kesadaran dan menularkan semangat kepada siapa saja yang menderita penyakit sama seperti dirinya.
"Selama ketidakhadiran ini, saya memutuskan untuk mendokumentasikan bagian hidup saya, mencoba meningkatkan kesadaran akan kondisi yang kurang diketahui ini, untuk membantu orang lain yang memiliki diagnosis sama," jelasnya.
Kehidupan Rumah Tangga
Selain menunjukan perjalanan dan perjuangan Celine Dion untuk sembuh, film yang disutradarai Irene Taylor ini juga akan menunjukan bagaimana pelantun My Heart Will Go On itu tetap berkarier di tengah kesehatannya yang memburuk sejak Desember 2022.
Tak hanya itu, film dokumenter ini juga akan memberikan pengetahuan langka tentang kehidupan rumah tangga yang dijalani Celine Dion.