Resep Soto Ayam Kuah Bening

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 27 Jan 2024, 20:47 WIB

Fimela.com, Jakarta Soto ayam dengan kuah bening bisa menjadi hidangan lezat untuk makan siang. Menu ini disukai banyak orang karena rasanya gurih dan segar. Jika tertarik untuk membuatnya, FIMELA akan berbagi resep yang bisa dicoba di rumah. Yuk, simak dan dapatkan resepnya di bawah ini.

Bahan:

  •  1 ruas lengkuas (memarkan)
  •  2 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 2 batang serai (memarkan)
  • 2 batang daun bawang (cincang halus)
  • 2 batang serai (cincang halus)
  • 2 buah tomat (belah empat)

Bumbu halus:

  • 3 ruas kunyit
  • 4 butir kemiri
  • 3 ruas jahe
  • 1/2 sdt merica
  • 5 siung bawang merah
  • 9 siung bawang putih
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Kaldu ayam bubuk (secukupnya)

Bahan ayam dan kaldu:

  • 1 kg ayam kampung (rebus, ambil kuahnya sebagai kaldu)
  • 1500 ml air
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bahan Pelengkap:

  • 200 gram kol (iris panjang tipis)
  • 200 gram tauge soto (siram air panas)
  • 50 gram soun (rendam air panas, tiriskan)
  • Telur rebus (belah dua, banyaknya bisa sesuai selera)
  • Bawang goreng (secukupnya)
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara Membuat:

Ilustrasi soto ayam kuah kuning./Copyright shutterstock.com/id/g/Novi+Purwono
  1. Bumbui ayam yang telah direbus dengan bawang putih, ketumbar dan garam yang telah dihaluskan lalu goreng hingga matang.
  2. Iris ayam yang telah digoreng sesuai selera dan ambil tulangnya lalu masukkan ke dalam kaldu ayam.
  3. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak hingga harum dan matang.
  4. Masukkan bumbu yang telah ditumis ke dalam kaldu ayam.
  5. Tambahkan lengkuas, daun jeruk, daun salam, batang serai, daun bawang dan daun serai serta buah tomat.
  6. Siapkan mangkok yang telah diisi dengan daging ayam, kol iris, soun, telur rebus, taoge dan bawang goreng secukupnya.
  7. Siram dengan kuah soto dan sajikan selagi masih panas.
  8. Untuk nasi yang disajikan bersama soto, kamu bisa menyajikannya langsung bersama soto atau menyajikannya secara terpisah.
  9. Sajikan pula bersama sambal kecap atau sambal tomat agar sajian soto semakin juara dan menggugah selera.

Selamat mencoba dan semoga suka!